Pengaruh pertumbuhan pendapatan, leverage, dan intensitas aset tetap terhadap upaya penghindaran perpajakan : studi kasus perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2015-2019

Show simple item record

dc.contributor.advisor Muliawati
dc.contributor.author Febriana, Adelia Azzahra
dc.date.accessioned 2022-11-21T09:34:53Z
dc.date.available 2022-11-21T09:34:53Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp42339
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13782
dc.description 24529 - FE en_US
dc.description.abstract Fenomena yang terjadi di Indonesia, sejak tahun 2009 hingga saat ini realisasi penerimaan pajak negara tidak pernah lagi mencapai target. Banyak faktor yang menyebabkan realisasi penerimaan pajak tidak menembus target, salah satunya adalah adanya indikasi aktivitas penghindaran pajak yang dilakukan oleh perusahaan. Perbedaan kepentingan antara pemerintah sebagai pemungut pajak dan perusahaan sebagai wajib pajak merupakan alasan perusahaan melakukan upaya penghindaran pajak. Bagi perusahaan, pajak merupakan beban yang dapat mengurangi net income sehingga besarnya beban pajak menyebabkan kecilnya keuntungan yang dapat dinikmati perusahaan. Pertumbuhan pendapatan, leverage, dan intensitas aset tetap merupakan variabel yang dapat mengindikasikan terjadinya upaya penghindaran pajak yang dilakukan oleh perusahaan. Terdapat beberapa penelitian mengenai pengaruh ketiga variabel tersebut terhadap upaya penghindaran pajak, namun hasilnya berbeda-beda. Pertumbuhan pendapatan dapat menunjukkan adanya peningkatan laba perusahaan, sehingga mengakibatkan beban pajak yang perlu perusahaan bayarkan ke kas negara meningkat. Peningkatan beban pajak akibat pertumbuhan pendapatan dapat memicu perusahaan melakukan efisiensi biaya dengan melakukan upaya penghindaran pajak guna mengoptimalkan laba (after tax profit). Salah satu upaya untuk melakukan penghindaran pajak adalah mengoptimalkan biaya pengurang pajak. Praktik yang dapat ditempuh wajib pajak badan untuk menurunkan dasar pengenaan pajak sebagai upaya penghindaran pajak adalah memanfaatkan penggunaan sumber dana perusahaan dengan utang dan biaya penyusutan dari aset tetap. Leverage dapat menggambarkan seberapa besar proporsi utang terhadap modal perusahaan, sedangkan intensitas aset tetap dapat menggambarkan seberapa besar nilai aset tetap bersih terhadap total aset perusahaan. Metode penelitian yang digunakan adalah hypothetico deductive method. Objek penelitian adalah pertumbuhan pendapatan, leverage, intensitas aset tetap, dan penghindaran pajak. Sampel penelitian sebanyak 11 perusahaan di subsektor makanan dan minuman yang telah terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2019 dengan teknik pemilihan sampel menggunakan purposive sampling. Sumber data menggunakan data sekunder yaitu laporan keuangan perusahaan yang diperoleh melalui situs resmi perusahaan/situs BEI. Pengolahan data menggunakan Eviews 11 dengan pendekatan kuantitatif sehingga pengujian hipotesis dilakukan secara statistik dan dianalisis dengan menggunakan regresi data panel. Hasil penelitian menyatakan bahwa pertumbuhan pendapatan dan leverage secara parsial berpengaruh terhadap upaya penghindaran pajak, sedangkan intensitas aset tetap tidak berpengaruh secara parsial terhadap upaya penghindaran pajak. Secara simultan, pertumbuhan pendapatan, leverage, dan intensitas aset tetap berpengaruh terhadap upaya penghindaran pajak. Saran bagi peneliti selanjutnya, diharapkan dapat menambah atau mengganti variabel independen, rentang waktu penelitian yang lebih panjang, dan menggunakan sampel perusahaan industri lain. Selanjutnya, saran bagi perusahaan adalah untuk selalu update dan memiliki pemahaman yang komprehensif mengenai ketentuan peraturan perpajakan dan akuntansi. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject DER en_US
dc.subject ETR en_US
dc.subject intensitas aset tetap en_US
dc.subject leverage en_US
dc.subject pertumbuhan pendapatan en_US
dc.subject upaya penghindaran pajak en_US
dc.title Pengaruh pertumbuhan pendapatan, leverage, dan intensitas aset tetap terhadap upaya penghindaran perpajakan : studi kasus perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2015-2019 en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017130145
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0427017301
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account