Aspek investasi pada cryptocurrency

Show simple item record

dc.contributor.advisor Susilo, Agustinus
dc.contributor.author Devina, Valeria
dc.date.accessioned 2022-11-09T01:31:38Z
dc.date.available 2022-11-09T01:31:38Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp42284
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13625
dc.description 24474 - FE en_US
dc.description.abstract Pengembangan Bitcoin pada tahun 2008 mengawali lahirnya cryptocurrency, yang merupakan mata uang virtual untuk transaksi di Internet. Sebelum itu sudah ada mata uang virtual, yang disebut uang digital. Kelebihan cryptocurrency dibandingkan uang digital adalah: cryptocurrency tidak menggunakan satu perusahaan sebagai perantara untuk mencatat transaksi melainkan menggunakan banyak perantara yang terdistribusi dalam jaringan komputer, sehingga tidak terdapat satu titik kelemahan (single point of failure). Keunggulan ini menaikkan popularitas penggunaan cryptocurrency. Namun, dari antara investasi seperti deposito, obligasi, reksadana, saham, real estate, emas, dan valuta asing, mata uang kripto masih menjadi pilihan yang kurang lazim bagi masyarakat di Indonesia dibanding dengan investasi lain tersebut. Dalam upaya mengatasi keraguan mengenai investasi pada cryptocurrency, dikajilah aspek-aspek investasi untuk membantu pertimbangan investasi pada cryptocurrency. Aspek-aspek tersebut yakni return investasi pada cryptocurrency, kestabilan nilai mata uang kripto, keamanan investasi pada cryptocurrency, serta kaitan portofolio investasi dengan investasi pada cryptocurrency. Jenis penelitian menurut metode dan tujuannya adalah penelitian deskriptif. Jenis data yang digunakan berdasarkan cara memperolehnya yaitu data sekunder, yang didapat dari berbagai jurnal, buku, serta artikel akademik dari sumber terpercaya. Langkahlangkah penelitian secara singkat adalah mengidentifikasi masalah; merumuskan dan membatasi masalah; melakukan studi kepustakaan; merumuskan pertanyaan penelitian; menentukan metode penelitian; mengumpulkan data; menganalisa data dan menyajikan hasil; menginterpretasikan temuan, serta membuat kesimpulan dan saran. Hasil yang didapat dari penelitian yaitu bahwa seiring dengan makin banyaknya pengguna, cryptocurrency makin menarik sebagai sarana penyimpan nilai (store of value). Ini membuat nilai cryptocurrency meningkat tinggi sekali. Sebagai contoh, nilai Bitcoin naik dari hanya 0.08 USD pada tahun 2010 hingga nilainya pernah mencapai 18,000 USD pada tahun 2020. Walaupun begitu, nilainya sangatlah tidak stabil. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain: kepopuleran bursa cryptocurrency, biaya produksi dan imbalan dari proses penambangan, peraturan pemerintah, dan tingkat kepercayaan publik. Selain itu, ada pula kemungkinan uang yang disimpan dalam bentuk cryptocurrency hilang, yang disebabkan antara lain oleh: skema Ponzi dalam cryptocurrency, keamanan perangkat lunak, dan serangan oleh peretas. Karena itu, sebaiknya tidak menempatkan semua investasi pada cryptocurrency, melainkan melakukan diversifikasi dalam bentuk portofolio investasi. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject mata uang kripto en_US
dc.title Aspek investasi pada cryptocurrency en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2014130066
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0407088404
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account