Abstract:
Youtube adalah tempat para konten kreator menciptakan keunikan atau ciri khas dari setiap konten video untuk memberikan konten edukasi, hiburan, musik, dll yang bertujuan untuk mendapatkan penghasilan dari Youtube. Pendiri Channel Billie Racing ini mencoba membuat channel di Youtube karena selain dari hobi, pendiri juga melihat peluang di Youtube dimana para konten kreator yang membuat video game untuk game mobil kebanyakan masih menggunakan bahasa Inggris. Sementara itu, konten kreator Indonesia yang membuat konten video game mobil masih sedikit. Itu sebabnya pendiri membuat konten permainan mobil menggunakan bahasa Indonesia yang bertujuan mendapatkan penghasilan dari Youtube. Pendiri Channel Billie Racing mengeksplorasi bagaimana pendiri dapat memaksimalkan SEO (Search Engine Optimization) dan bagaimana konten video yang dibuat oleh Channel Billie Racing dapat membuat penonton tetap terikat dengan konten video. Agar penonton tetap menonton konten yang dibuat oleh Channel Billie Racing. Selain itu, pendiri Channel Billie Racing menggunakan beberapa Model Bisnis antara lain Business Model Canvas, Analisis SWOT, dan Proses Bisnis untuk mengetahui peluang apa yang dimiliki dan bagaimana mengembangkan Channel Billie Racing.