Perancangan usulan solusi untuk menurunkan food waste di Rumah Makan Padang dengan menggunakan metode design thinking

Show simple item record

dc.contributor.advisor Hariandja, Johanna Renny Octavia
dc.contributor.author Rachel, Sylvia
dc.date.accessioned 2022-10-18T08:38:44Z
dc.date.available 2022-10-18T08:38:44Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp41999
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13289
dc.description 5794 - FTI en_US
dc.description.abstract Rumah makan padang di Tangerang merupakan rumah makan yang menyajikan makanan secara ready stock. Menu makanan yang langsung tersedia tersebut merupakan salah satu daya tarik rumah makan padang. Makanan yang disediakan di rumah makan padang ternyata tidak selalu habis setiap harinya, sehingga menyebabkan masalah sampah makanan. Masalah sampah makanan dapat berdampak bagi lingkungan, salah satunya karena sampah makanan menghasilkan gas metana yang dapat meningkatkan pemanasan global. Masalah sampah makanan merupakan salah satu wicked problems. Banyaknya pihak terkait dan juga masalah yang bercabang membuat permasalahan ini lebih sulit untuk diperbaiki. Dikarenakan adanya masalah sampah makanan, maka pada penelitian ini, terdapat upaya dalam mengurangi sampah makanan di rumah makan padang dengan perancangan solusi yang diberikan untuk mengatasi masalah tersebut dengan menggunakan metode design thinking. Design thinking merupakan salah satu metode yang dapat mengatasi masalah yang bersifat wicked problem. Tahapan awal penelitian ini dilakukan dengan proses empati kepada pemilik dan juga pegawai tempat makan padang yang berlokasi di Tangerang, untuk meningkatkan pemahaman kepada kebutuhan pengguna sehingga permasalahan dapat teridentifikasi. Permasalahan pengguna yang telah diidentifikasi kemudian dirangkum kedalam how might we question. Pertanyaan ini digunakan untuk memperoleh ide melalui proses brainwriting 6-3-5, dan kemudian terdapat 2 batasan ide yaitu pengimplementasian ide yang hemat dan mudah. Setelah itu dilakukan dot voting dan terdapat 6 ide terpilih. Enam ide tersebut menjadi kesatuan ide yang dituangkan kedalam prototipe dan selanjutnya dirancang suatu video yang menjelaskan keseluruhan prototipe. Prototipe yang dirancang adalah media informasi yang digunakan untuk membagi informasi mengenai makanan dan bumbu yang tidak habis terjual dan kemudian dijual kembali dengan harga yang lebih murah dan juga menarik menggunakan akun Instagram, yaitu Maem Rendang. Pihak tempat makan dapat membagikan menu yang tidak habis dan yang akan dijual, kemudian media tersebut akan memberikan informasi kepada calon pembeli. Media ini diujikan kepada calon konsumen dan juga pihak tempat makan. Setelah prototipe ini dilakukan uji coba terdapat beberapa perbaikan seperti menambahkan insight, video promosi, dan memperbaiki ukuran tulisan, sehingga menghasilkan hasil akhir yang lebih baik lagi. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.subject Sampah makanan en_US
dc.subject rumah makan padang en_US
dc.subject design thinking en_US
dc.subject Tangerang en_US
dc.subject perancangan en_US
dc.title Perancangan usulan solusi untuk menurunkan food waste di Rumah Makan Padang dengan menggunakan metode design thinking en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017610021
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0411107801
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account