Perancangan aplikasi Creathings dengan metode design thinking : penghubung freelancer digital kreatif dengan pengusaha penjualan produk

Show simple item record

dc.contributor.advisor Theopilus, Yansen
dc.contributor.author Sanjaya, Stanley Surya
dc.date.accessioned 2022-10-17T04:22:16Z
dc.date.available 2022-10-17T04:22:16Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp41995
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13285
dc.description 5790 - FTI en_US
dc.description.abstract Pengusaha dan bisnis online di Indonesia bertumbuh cepat, ditandai dengan transaksi ekonomi digital yang mencapai 27 miliar USD. Dalam menjalankan bisnis online, pengusaha memerlukan promosi dan presentasi produk untuk dapat bersaing. Namun, masih banyak pengusaha yang tidak memiliki waktu atau kemampuan untuk mengurus bidang presentasi produknya. Disisi lain, pertumbuhan freelancer digital kreatif juga tinggi. Sebanyak 56,8% orang Indonesia bekerja pada sektor Informal seperti freelancer. Namun, masih banyak freelancer digital kreatif yang belum mendapatkan penghasilan karena tidak tercapai oleh klien. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk merancang aplikasi baru untuk menghubungkan freelancer digital kreatif dengan pengusaha di bidang penjualan produk dengan menggunakan metode Design Thinking. Terdapat 5 tahap pada metode Design Thinking. Pada tahap empathize, dilakukan untuk mengetahui permasalahan, perasaan, kebutuhan, dan keinginan tiap user. Pada tahap define, dilakukan untuk mengetahui apa saja fitur yang dibutuhkan dan diinginkan oleh user dalam mencapai tujuannya. Pada tahap ideate, dilakukan pengembangan konsep aplikasi Creathings dengan menggunakan design workshop. Pada tahap prototype, dibuat prototype berdasarkan konsep yang terpilih pada tahap ideate. Pada tahap test dilakukan pengetesan terhadap prototype dengan menggunakan metode usability testing. Pada penelitian ini dihasilkan satu buah prototype yang berfungsi untuk mempertemukan freelancer dan entrepreneur. Konsep aplikasi ini adalah entrepreneur akan membuat lowongan pekerjaan yang dapat dilamar oleh freelancer. Terdapat berbagai fitur untuk membantu user seperti, artikel, job vacancy, profile dan lain sebagainya. Pada tahap test, dilakukan evaluasi prototype aplikasi Creathings berdasarkan 6 aspek usability. Berdasarkan pengujian, diketahui prototype aplikasi Creathings memenuhi semua aspek yang diuji pada usability testing. Aspek efektivitas yang didapatkan adalah 88,9%, untuk tampilan entrepreneur dan 92% untuk tampilan freelancer. Aspek efisiensi yang didapatkan adalah 86,1%, untuk tampilan entrepreneur dan 89,7% untuk tampilan freelancer. Aspek kegunaan yang didapatkan adalah 85,7%, untuk tampilan entrepreneur dan 87,5% untuk tampilan freelancer. Aspek kepuasan yang didapatkan adalah 86,97%, untuk tampilan entrepreneur dan 86,73% untuk tampilan freelancer. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.title Perancangan aplikasi Creathings dengan metode design thinking : penghubung freelancer digital kreatif dengan pengusaha penjualan produk en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017610013
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0426059402
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account