Analisis sumber daya manusia di Dinas Pemuda dan Olahraga pemerintah Kota Bandung dengan menggunakan model public sector assessment and improvement

Show simple item record

dc.contributor.advisor Silalahi, Ulber
dc.contributor.author Zebua, Nining Hasrat Junita
dc.date.accessioned 2022-04-12T03:16:03Z
dc.date.available 2022-04-12T03:16:03Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp41009
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/12918
dc.description 9496 - FISIP en_US
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk bertujuan untuk melakukan analisis dan mengetahui tingkat sumber daya manusia di Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bandung, yang meliputi dimensi kepemimpinan, kepegawaian dan konstituen. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah penilaian organisasi dengan menggunakan Model Public Sector Assessment and Improvement (PSAI) dari Immordino, yang terdiri atas dua 2 kelompok utama penilaian (faktor manusia dan faktor operasional) dan kemudian dipecah menjadi tujuh kategori penilaian, dimana masing-masing kategori mewakili fungsi organisasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan dalam penelitian ini, peneliti memilih untuk menggunakan strategi rancangan penelitian survei, dengan menggunakan teknik kuesioner dan wawancara. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bandung yang berjumlah 50 orang. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif statistik untuk menyajikan distribusi frekuensi dan mengukur kecenderungan pusat dengan menggunakan bantuan Statictical Package for The Social Science (SPSS). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) tingkat kepemimpinan di Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bandung adalah tergolong baik, yaitu struktur dan praktik kepemimpinan telah dilaksanakan sesuai dengan tuntutan peran dan standar/persyaratan hukum yang berlaku; (2) tingkat kepegawaian termasuk dalam kategori tinggi, yang berarti bahwa Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bandung perencanaan pegawai dilaksankan dengan baik, penilaian dan pengukuran kinerja yang memadai dan handal, program pembelajaran dan pengembangan professional yang tersedia bagi semua pegawai sesuai dengan kebutuhan mereka, hingga pada iklim tempat kerja tercipta adalah berdampak positif bagi pegawai; dan (3) tingkat konstituen termasuk pada kategori tinggi, artinya adalah bahwa Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bandung mampu mengidentifikasi kelompok konstituen mereka, mampu mengidentifikasi dan memenuhi kebutuhan dan harapan kelompok konstituen dengan tingkat kinerja pelayanan yang sesuai dengan target dan mencakup harapan konstituen, serta mampu menyediakan informasi yang memadai dan memastikan kelompok konstituen memiliki akses terhadap kegiatan/layanan yang disediakan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject penilaian organisasi en_US
dc.subject sumber daya manusia en_US
dc.subject kepemimpinan en_US
dc.subject kepegawaian en_US
dc.subject konstituen en_US
dc.title Analisis sumber daya manusia di Dinas Pemuda dan Olahraga pemerintah Kota Bandung dengan menggunakan model public sector assessment and improvement en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017310089
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0015045702
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI607#Ilmu Administrasi Publik


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account