Abstract:
Kepuasan terhadap keseluruhan perjalanan dari awal hingga akhir perjalanan merupakan aspek yang
penting dalam menjaga kesetiaan pengguna untuk menggunakan jasa perjalanan tersebut, khususnya
pada perjalanan multimoda. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan ranking setiap variabel
kepuasan pada setiap moda dalam perjalanan multimoda dan nilai kepuasan keseluruhan perjalanan
multimoda. Berdasarkan metode ridit untuk menentukan ranking kepuasan, dapat ditarik
kesimpulan bahwa aspek yang perlu menjadi perhatian peningkatan kualitas untuk beberapa macam
moda di Kota Bandung antara lain kondisi fisik kendaraan pada moda TMB, kondisi pengemudi
pada moda angkot, fasilitas keamanan pada moda ojek konvensional, kondisi dan keramaian lalu
lintas pada moda motor pribadi, ramp untuk kaum disabilitas untuk leg jalan kaki. Berdasarkan
metode duration weighted untuk menentukan nilai kepuasan keseluruhan, dapat ditarik kesimpulan
bahwa kepuasan terbesar perjalanan di Kota Bandung berada pada leg ojek konvensional-TMBjalan
kaki, sedangkan terendah berada pada leg angkot-jalan kaki-TMB-jalan kaki. Adapun pada
metode peak, kepuasan terbesar di Kota Bandung pada leg jalan kaki-TMB-jalan kaki, sedangkan
terendah berada pada leg angkot-jalan kaki-TMB-jalan kaki.