Abstract:
Industri pariwisata merupakan salah satu sektor yang penting dalam perekonomian, baik sebagai sumber penghasil devisa negara, pencipta lapangan kerja dan kesempatan berusaha, serta pemerataan pendapatan di Indonesia. Kabupaten Purwakarta menjadi salah satu daerah yang sedang bertransformasi menjadi kawasan industri dan pariwisata di Indonesia dan sejalan dengan itu maka akan banyak wisatawan lokal, internasional dan pekerja bisnis yang berdatangan. Peningkatan tren pariwisata dan wisatawan perlu diimbangi dengan pelayanan akomodasi yang dapat disediakan. Salah satu hotel yang turut serta berperan dalam sektor jasa akomodasi untuk memberikan layanan terbaik di Kabupaten Purwakarta adalah Hotel Harper Purwakarta.
Peran karyawan menjadi salah satu faktor penting dalam keberlangsungan operasional perusahaan di industri pariwisata terutama pada perhotelan. Penting bagi perusahaan untuk bisa mengelola dan menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan memuaskan salah satunya dengan memperhatikan faktor iklim organisasi. Apabila karyawan merasa lingkungan kerja dan persepsi mereka terhadap perusahaan kurang baik dan menyenangkan maka akan timbul penurunan kinerja karyawan dan rasa tidak puas saat bekerja yang akhirnya akan menjadi masalah besar bagi perusahaan.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat dan mengetahui apakah ada pengaruh positif dari iklim organisasi terhadap kinerja karyawan operasional Hotel Harper Purwakarta. Penelitian ini memiliki dua variabel yaitu iklim organisasi sebagai variabel independen dan kinerja karyawan sebagai variabel dependen. Dalam penelitian ini, obyek yang digunakan adalah seluruh populasi karyawan operasional Hotel Harper Purwakarta yang berjumlah sebanyak 45 orang karyawan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksplanatori dan kausal. Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh penulis yaitu dengan cara wawancara, pembagian kuesioner serta studi literatur. Pengolahan data yang dilakukan menggunakan analisis regresi sederhana dan analisis koefisien determinasi.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan dari variabel iklim organisasi terhadap variabel kinerja karyawan.