Abstract:
Peningkatan yang terjadi pada sektor otomotif terjadi dengan tren yang terus
meningkat hingga tahun 2019. Walaupun sektor otomotif mengalami peningkatan yang
terjadi dari tahun ke tahun,namun kini terjadi sesuatu yang membuat terjadinya
penurunan di industri dengan adanya pandemi di tahun 2020. Akan tetapi pemilik
perusahaan melihat dari baiknya perkembangan otomotif hingga tahun 2019 serta
didukung omzet yang baik, perusahaan Sinar Harapan ingin melakukan ekspansi.
Walaupun rencana ekspansi ini terhambat pandemi, pemilik Sinar Harapan tetap ingin
melakukan ekspansi ini yang bertujuan dapat lebih menggapai konsumen yang
sebelumnya belum terjangkau sehingga dapat memperluas kembali pasar yang ada.
Karena hal tersebut peneliti tertarik untuk meneliti apakah perusahaan Sinar Harapan
memiliki kesiapan dalam melakukan ekspansi tersebut.
Penelitian ini dilakukan dengan menganalisis aspek keuangan perusahaan dan
aspek kesiapan organisasi dan manajemen perusahaan dari struktur perusahaan itu
sendiri. Untuk melakukan penelitian keuangan perusahaan peneliti menggunakan
metode analisis rasio dan analisis tren yang akan menghasilkan kondisi keuangan
perusahaan apakah mampu atau tidak dalam melakukan ekspansi. Sedangkan untuk
menganalisis organisasi perusahaan dalam perusahaan, peneliti menggunakan teori dari
Greiner yang akan menguji apakah sebuah perusahaan sedang dalam tahap apa dan
krisis apa yang dialami oleh perusahaan.
Penelitian ini menghasilkan data dimana secara keuangan perusahaan mampu
melakukan ekspansi dikarenakan perusahaan dapat menghasilkan penghasilan yang
stabil dan walaupun ada kenaikan biaya operasional namun perusahaan tetap dapat
menghasilkan penghasilan yang baik. Namun jika dilihat dari sistem perusahaan,
perusahaan masih belum mampu menghasilkan sistem yang baik dimana masih banyak
area yang perlu dibenahi oleh perusahaan dan standar operasional kerja yang kurang
baik juga mendukung perusahaan untuk belum mampu melakukan ekspansi.
Berdasarkan penelitian , diketahui bahwa perusahaan perlu membenahi yang
didapatkan adalah perusahaan perlu membenahi sistem dari perusahaaan dimana perlu
adanya kejelasan dalam pembagian tugas dan terstruktur. Pencatatan juga perlu
diperbaiki agar menunjang kesiapan perusahaan dalam melakukan ekspansi. Hubungan
antara atasan dan pekerja pun perlu dibuat struktur yang lebih baik agar pekerja
memiliki job desk yang jelas dan otomasi dalam perusahaan perlu dilakukan seperti
pemberian barcode di barang untuk meminimalisir barang hilang atau tercecer.