dc.description.abstract |
Industri makanan dan minuman terus mengalami pertumbuhan, hal ini juga dapat dipengaruhi oleh perubahan gaya hidup konsumen yang bermacam-macam. Selain itu, konsumen yang menyukai kulinerpun banyak mulai dari anak kecil hingga orang tua akan mencari makanan dan minuman setiap hari nya. Tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan pokok tetapi juga dijadikan cemilan saat menonton TV, bermain, belajar, bekerja, dan sebagainya. Hal ini tentunya akan membuat industry makanan dan minuman akan terus mengalami perkembangan dan akan mempengaruhi pasar yang akan mengalami peningkatan daya beli. Dalam rangka menghadapi fenomena tersebut, Béken Korean Barbeque didirikan dan berlokasi di Jalan Abdul Rahman Saleh No. 40 Bandung. Dalam menghadapi persaingan yang ketat, Béken Korean Barbeque masih memiliki strategi jangka pendek yakni strategi diferensiasi yang telah dilakukan saat ini. Oleh karena itu, melalui penilitian ini, peneliti ingin mengetahui strategi apa yang telah dilakukan saat ini serta bagaimana faktor internal dan faktor eksternal yang dapat mempengaruhi proses bisnis Béken Korean Barbeque sehingga dapat menciptakan strategi dalam jangka panjang.
Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan metode studi kasus. Pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan menggunakan metode wawancara tersruktur dan observasi. Data di analisis dengan menggunakan analisis internal yaitu operasional, pemasaran, keuangan, dan sumber daya manusia. Adapun analisis eskternal dengan menggunakan PESTEL dan juga Porter’s Five Forces.
Berdasarkan hasil penelitian, Béken Korean Barbeque selama ini menggunakan strategi diferensiasi dikarenakan produknya dan pelayanan yang diberikan kepada konsumen berbeda dibandingkan dengan kompetitor lainnya. Untuk dapat mengembangkan bisnis Béken Korean Barbeque kedepannya, Béken Korean Barbeque dapat mempertimbangkan strategi Broad Differentiation Strategy untuk mencapai tujuannya dalam jangka panjang. |
en_US |