Abstract:
Karakteristik industri yang mudah dimasuki pesaing, seperti contohnya Industri Makanan dan
Minuman, membuat persaingan bisnis dalam industri tersebut menjadi semakin ketat. Memilik:i
menu yang unik: tidak menjamin bahwa konsumen akan tetap datang kembali untuk menikmati
makanan maupun minuman yang disajik:an. Maka dari itu setiap pebisnis berlomba untuk
bersaing dengan para pesaing di industrinya, untuk menciptakan kepuasan bagi para
konsumennya. Untuk mengetahui bagaimana cara menciptakan kepuasan pelanggan, perlu
diketahui faktor-faktor apa saja yang dapat meningkatkan kepuasan pelanggan.
Resto Dapoer Pandan Wangi merupakan restoran yang menyediakan menu makanan
Sunda. Restoran ini terkenal dengan beberapa menu best seller yang membuat para konsumen
tertarik untuk datang dan mencoba. Restoran ini juga memilik:i kekonsistenan dalam menyajik:an
rasa makanan karena menggunakan bumbu siap pakai dalam proses memasaknya. Namun
restoran juga tidak terhindar dari keluhan konsumen, maka dari itu diperlukan pemerik:saan
operasional guna mengetahui faktor-faktor apa saja yang dapat meningkatkan kepuasan
konsumen dan faktor apa saja yang telah dipenuhi dan yang masih perlu ditingkatkan oleh
restoran agar dapat meningkatkan kepuasan pelanggan. Setelah faktor-faktor yang dapat
meningkatkan kepuasan konsumen tersebut dik:etahui, sebagai tahapan akhir dari pemerik:saaan
operasional akan diberikan hasil berupa rekomendasi untuk memperbaik:i kelemahan yang
dimilik:i oleh restoran terkait kepuasan pelanggan.
Metode yang digunakan pada penelitian adalah metode deskriptif. Data yang digunakan
adalah data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh melalui wawancara, observasi, dan
kuesioner, sedangkan data sekunder diperoleh melalui job description, standard operational
procedure yang ada di restoran. Teknik: pengumpulan data yang dilakukan adalah studi lapangan
dan studi literatur. Sedangkan teknik pengolahan data yang digunakan adalah analisis kualitatif
dan analisis kuantitatif.
Berdasarkan hasil penelitian, faktor-faktor yang dapat meningkatkan kepuasan
konsumen adalah kualitas makanan dan minuman yang disajik:an oleh restoran, kualitas
pelayanan yang diberikan oleh restoran, serta fasiltas dan tempat yang disediakan oleh restoran.
Secara keseluruhan kepuasan pelanggan terhadap faktor yang telah disebutkan sudah baik:,
namun masih terdapat beberapa kelemahan terkait kepuasan pelanggan yang perlu diperhatik:an.
Terdapat beberapa saran yang diberik:an kepada Resto Dapoer Pandan Wangi, diantaranya upaya
memperkenalkan menu yang dimilik:i oleh restoran, melakukan repricing terhadap makanan dan
minuman, penggunaan kipas angin, menempelkan customer order pada meja konsumen.