dc.description.abstract |
Arsitektur hotel berperan penting dalam konsep besar hotel sehingga dapat menarik banyak tamu. Hotel pada umumnya untuk dapat bersaing dengan pasar hotel lainnya memberikan pengalaman tertentu yang dapat menjual hotel tersebut. Pengalaman tersebut dapat diaplikasikan dalam narasi, simbol-simbol sederhana, ornamen sampai pengalaman ruang. Hotel Hyatt Regency Yogyakarta sudah berdiri semenjak tahun 1997 dan merupakan 1 dari 5 hotel bintang 5 yang ada di Yogyakarta. Hyatt Regency Yogyakarta menjadi salah satu tempat menginap kelas atas yang digemari wisatawan lokal sampai mancangera. Maka dari itu, menarik untuk mengetahui fenomena ruang Hyatt Regency Yogyakarta berdasarkan pendekatan fenomenologi. Penelitian dilakukan dengan pendekatan fenomenologi dalam arsitektur oleh Christian Norberg Schulz. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui bagaimana kerangka fenomenologis untuk mendeskripsikan fenomenologi arsitektur Hyatt Regency Yogyakarta. Dari kerangka tersebut mempunyai tujuan akhir yaitu mengetahui esensi ruang Hyatt Regency Yogyakarta. Penelitian dilakukan berdasarkan analisis dan hasil wawancara kepada informan dan bersifat kualitatif. Dari hasil wawancara sesuai pendekatan fenomenologi akan menghasilkan esensi ruang sesuai dengan pengalaman ruang informan. Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk mendalami fenomenologi arsitektur Hyatt Regency Yogyakarta. Diharapkan dengan mengetahui esensi dan pengalaman ruang Hyatt Regency Yogyakarta akan menjadi pembelajaran mendalam. Semoga dapat memberi pemahaman pengalaman ruang dengan mengetahui esensi ruang Hyatt Regency Yogyakarta. |
en_US |