Abstract:
Sumber daya manusia merupakan aset berharga yang berperan dalam keberhasilan perusahaan jika dikelola dengan baik. Untuk mewujudkan hal tersebut, butuh manajemen kinerja yang bermanfaat untuk mengelola, mengawasi, menilai dan mengembangkan sumber daya manusia. Melalui studi kasus di Homeschooling Kak Seto, peneliti mengaudit proses manajemen kinerjanya menggunakan Audit Kepatuhan, Audit Praktik dan Audit Strategis. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitis dengan pendekatan kualitatif yang memaparkan data yang diperoleh melalui studi kepustakaan dan studi lapangan yang terdiri dari wawancara, observasi dan dokumentasi. Perolehan data berasal dari sumber data primer dan sekunder untuk menunjang reliabilitas karya ilmiah ini. Penelitian ini menyimpulkan bahwa proses manajemen kinerja yang berlangsung di Homeschooling Kak Seto berjalan sesuai dengan kepatuhan terhadap UU Ketenagakerjaan, secara praktik menggunakan model manajemen kinerja Armstrong dan Baron, secara strategis menggunakan strategi Kemitraan Tri Sentra Pendidikan. Sebagai institusi pendidikan yang turut berperan mencetak sumber daya manusia yang unggul, Homeschooling Kak Seto perlu rekomendasi perbaikan dalam proses manajemen kinerjanya.