Analisis strategi digital marketing dalam membantu penjualan Geoff Max di Bandung

Show simple item record

dc.contributor.advisor Gunawan, Theresia
dc.contributor.author Adela, Jenia Kristianti
dc.date.accessioned 2020-04-15T06:08:51Z
dc.date.available 2020-04-15T06:08:51Z
dc.date.issued 2019
dc.identifier.other skp39179
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/10512
dc.description 9037 - FISIP en_US
dc.description.abstract Perubahan perilaku konsumen mengharuskan perusahaan untuk memikirkan kembali strategi pemasaran mereka dalam domain digital. Saat ini, sebagian besar penelitian terkait lebih difokuskan pada pelanggan daripada pada perusahaan. Untuk mengatasi kekurangan ini, penelitian ini mengadopsi perspektif perusahaan untuk memfasilitasi pemahaman tentang pemasaran digital dan penggunaan media sosial serta manfaat dan penghambatnya. Perkembangan pemasaran kini menuju level baru seiring dengan munculnya internet, pemasaran melalui internet ini dinamakan sebagai digital marketing. Keterlibatan pemasaran digital perusahaan dapat dikategorikan menurut manfaat yang dirasakan dan penggunaan pemasaran digital. Untuk meningkatkan keterlibatan pemasaran digital, perusahaan harus fokus pada interaksi berbasis hubungan dengan pelanggan mereka. Perusahaan Geoff Max merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang fashion e-commerce yang sukses dalam meraup penjualan dengan pemanfaatan strategi digital marketing. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana analisis strategi digital marketing Geoff Max yang berfokus pada media sosial khususnya Instagram dan bagaimana analisis SWOT digital marketing dapat membantu meningkatkan penjualan Geoff Max. Dalam penelitian ini penulis menggunakan paradigma deskriptif kualitatif. Pengambilan data didapat dari wawancara narasumber selaku bagian dari staff marketing Geoff Max yaitu Jimam Panglima dan beberapa responden yang sudah pernah membeli produk Geoff Max secara online. Selain melakukan wawancara, penulis juga melakukan observasi pada media sosial, marketplace, dan instant messanger lainnya yang mendukung penulisan skripsi ini. Pada penelitian ini penulis menggunakan metode Analisa STP (segmenting, targeting, dan positioning), Analisa marketing Mix (product, price, place, promotion), strategi Digital marketing, dan analisa SWOT beserta matriks SWOT yang dihasilkan. Berdasarkan hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa secara keseluruhan strategi yang digunakan oleh Geoff Max sudah cukup efektif. Dengan Analisa SWOT, Geoff Max sudah mencapai target pasar dengan baik dan konsisten terhadap konsep dan ide yang dihasilkan. Geoff Max juga sudah berhasil memanfaatkan digital marketing dalam memudahkan untuk memenuhi kebutuhan konsumen pasar. Saran bagi perusahaan adalah terus mempertahankan ide dan konsep yang sudah dilakukan, lebih mengedukasi konsumen dalam menggunakan tools, serta mempertahankan kualitas mutu produk sepatu Geoff Max agar dapat bersaing dengan brand luar negri. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject strategi bisnis en_US
dc.subject Geoff Max en_US
dc.subject SWOT en_US
dc.subject STP (segmenting, targeting, dan positioning) en_US
dc.subject marketing mix en_US
dc.subject fashion e-commerce en_US
dc.title Analisis strategi digital marketing dalam membantu penjualan Geoff Max di Bandung en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2015320101
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0410087801
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI608#Ilmu Administrasi Bisnis


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account