Kontribusi PT. Sango Ceramics Indonesia dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat Kelurahan Wonosari, Kota Semarang

Show simple item record

dc.contributor.advisor Pakpahan, Aknolt Kristian
dc.contributor.author Oei, Monika Sandy Widyanata
dc.date.accessioned 2019-12-11T08:18:58Z
dc.date.available 2019-12-11T08:18:58Z
dc.date.issued 2019
dc.identifier.other skp38513
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/9877
dc.description 8883 - FISIP en_US
dc.description.abstract Menjadi sebuah negara yang begitu luas dan memiliki penduduk terbanyak ketiga di dunia, Indonesia belum bisa secara maksimal mengembangkan negaranya. Dengan segala potensi yang dimiliki, negara Indonesia masih berjuang untuk mengatur negaranya untuk bisa naik ke posisi maju di antara negara-negara lain. Kesulitan untuk memberi perhatian lebih terutama kepada pihak-pihak yang marginal, negara memerlukan adanya pihak ketiga yang dapat menjadi kepanjangan tangan pemerintah untuk mengembangkan daerah-daerah marginal. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan kontribusi PT Sango Ceramics Indonesia kepada masyarakat untuk dapat menjadi pihak ketiga yang dibutuhkan oleh Kelurahan Wonosari. Penulis membuat pertanyaan riset sebagai berikut apa kontribusi PT Sango Ceramics Indonesia dalam mengembangkan Kelurahan Wonosari sebagai bentuk dari tanggung jawab sosial perusahaan. Dalam menjawab pertanyaan riset tersebut, penulis menggunakan beberapa teori, antara lain pluralisme, perusahaan multinasional, corporate social responsibility, dan triple bottom line. Keberadaan PT Sango Ceramics Indonesia dan perannya dalam mengembangkan Kelurahan Wonosari, baik secara sosial, ekonomi maupun lingkungan, sebagai bentuk tanggung jawab sosial dari perusahaan. Penelitian ini menemukan kontribusi yang dilakukan oleh PT Sango kepada masyarakat di Kelurahan Wonosari. Pertama, PT Sango Ceramics Indonesia memberi kemudahan dan kelonggaran bagi warga untuk bergabung dan bekerja di perusahaan. Kedua, PT Sango Ceramics Indonesia juga membangun perumahan dengan harga murah, yang kemudian dibeli oleh para pekerjanya. Pekerja dari PT Sango Ceramics Indonesia yang mayoritas adalah warga Kelurahan Wonosari, kemudian memilih untuk pindah ke perumahan tersebut dan menyewakan rumahnya sebagai usaha sampingan mereka. Ketiga, berbagai acara dan santunan diadakan oleh PT Sango Ceramics Indonesia untuk menjaga tali silaturahmi dengan warga. Keempat, keberadaan PT Sango Ceramics Indonesia yang menciptakan berbagai pekerjaan sampingan turut menjalankan roda perekonomian warga. Kelima, kesediaan PT Sango Ceramics Indonesia untuk menyalurkan bantuan berupa dana maupun material kepada warga untuk pembangunan infrastruktur. Bantuan pasca bencana banjir, rob dan tanah longsor pun kerap diterima oleh warga. Keenam, PT Sango Ceramics Indonesia juga menyesuaikan pabrik mereka untuk tetap ramah lingkungan, guna untuk mengurangi efek polusi yang mungkin bisa dihasilkan dari proses produksi mereka. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject Perusahaan Multinasional en_US
dc.subject Corporate Social Responsibility en_US
dc.subject Triple Bottom Line en_US
dc.subject Kontribusi en_US
dc.subject Pengembangan Komunitas en_US
dc.title Kontribusi PT. Sango Ceramics Indonesia dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat Kelurahan Wonosari, Kota Semarang en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2015330093
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0421047502
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI609#Ilmu Hubungan Internasional


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account