Abstract:
Saat ini Indonesia menjadi produsen ikan hias terbesar, hal ini didukung oleh sarana dan prasarana
yang memadai di sektor perikanan. Peternak ikan hias di Indonesia kadang menghadapi kendala
dalam menciptakan sebuah proses budidaya ikan hias yang berkualitas. Kendala yang dihadapi
peternak ikan hias adalah sulitnya mengetahui jumlah total produksi dalam setiap satu siklus
produksi dan sulitnya mengetahui penyebab atau masalah apa yang membuat terjadinya masalah
dalam sebuah proses produksi di peternakan. Penelitian ini telah membangun sebuah perangkat
lunak berbasis web yang mendukung para peternak ikan hias dalam mengelola data ikan hias
induk, anakan, saat sakit atau mati, saat pengiriman, kondisi air, kondisi kolam. Pengguna
dapat mencetak laporan produksi ikan hias dalam bentuk dokumen pdf.