Abstract:
Globalisasi merupakan salah satu isu yang menjadi perhatian dunia pada abad ke-21. Arab Saudi merasakan dampak dari globalisasi, baik di bidang politik maupun ekonomi. Pemerintah Saudi yang bergantung pada rent, pemasukan dari sektor minyak, pun dipengaruhi oleh fluktuasi harga minyak di pasar internasional. Menggunakan teori late rentierism, analisis akan dimulai dari pengaruh turunnya harga minyak pada tahun 2014 pada sektor politik dan ekonomi secara umum, kemudian mengerucut pada pengaruh tradisional yang menghambat proses tersebut, hingga identifikasi Arab Saudi sesuai dengan karakteristik late rentier state. Mengacu pada pertanyaan penelitian „bagaimana globalisasi mengubah Arab Saudi menuju late rentier state?‟ disimpulkan bahwa globalisasi telah masuk dan berkembang di Arab Saudi, akan tetapi mengingat tersentralisasinya pemerintahan Arab Saudi, implementasi nilai-nilai globalisasi dapat dibatasi hingga di titik di mana hal tersebut dapat menguntungkan Arab Saudi, baik di bidang politik maupun ekonomi.