Peran aktivitas pengendalian dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi siklus pendapatan : studi kasus pada NP Cafe

Show simple item record

dc.contributor.advisor Permatasari, Paulina
dc.contributor.author Melvina
dc.date.accessioned 2019-05-07T09:21:39Z
dc.date.available 2019-05-07T09:21:39Z
dc.date.issued 2018
dc.identifier.other skp37461
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/7942
dc.description 23497 - FE en_US
dc.description.abstract Industri kuliner adalah industri yang berkembang pesat di Indonesia. Persaingan dalam industri kuliner sangat ketat karena semakin banyak kompetitor yang bergerak di dalam industri ini sehingga perusahaan harus melakukan penjualan dengan efektif dan efisien agar tidak kalah dalam persaingan dan tidak kehilangan pelanggan. NP Cafe adalah salah satu industri kuliner yang baru berdiri dan sumber pendapatannya adalah penjualan makanan dan minuman. Aktivitas pengendalian pada siklus pendapatan yang dilakukan dengan benar dapat mengurangi risiko error dan risiko kecurangan yang dapat merugikan perusahaan. Aktivitas pengendalian merupakan kebijakan dan prosedur yang digunakan untuk menjamin bahwa aksi yang tepat dilakukan untuk menghadapi risiko yang diidentifikasi oleh perusahaan. Aktivitas pengendalian terdiri dari otorisasi transaksi, pemisahan tugas, supervisi, catatan akuntansi, pengendalian akses, dan verifikasi independen. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Objek penelitian adalah siklus pendapatan NP Cafe. Berdasarkan hasil penelitian, terlihat bahwa aktivitas pengendalian pada siklus pendapatan di NP Cafe sudah memadai. Aktivitas pengendalian berperan dalam meningkatkan efektivitas siklus pendapatan NP Cafe, tetapi aktivitas pengendalian kurang berperan dalam meningkatkan efisiensi siklus pendapatan NP Cafe. Otorisasi berperan dalam meningkatkan efektivitas siklus pendapatan, tetapi otorisasi kurang berperan dalam meningkatkan efisiensi siklus pendapatan. Pemisahan tugas berperan dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi siklus pendapatan. Supervisi berperan dalam meningkatkan efektivitas siklus pendapatan, tetapi supervisi kurang berperan dalam meningkatkan efisiensi siklus pendapatan. Catatan akuntansi berperan dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi siklus pendapatan. Pengendalian akses berperan dalam meningkatkan efektivitas siklus pendapatan, tetapi pengendalian akses kurang berperan dalam meningkatkan efisiensi siklus pendapatan. Verifikasi independen berperan dalam meningkatkan efektivitas siklus pendapatan, tetapi verifikasi independen kurang berperan dalam meningkatkan efisiensi siklus pendapatan. Ada beberapa prosedur dan aktivitas pengendalian yang sebaiknya diterapkan untuk lebih meningkatkan efektivitas dan efisiensi siklus pendapatan. Sebaiknya NP Cafe mengizinkan Host untuk menjelaskan menu secara detail dan memberikan Host pelatihan mengenai detail menu, tidak menampilkan kategori menu pada user interface Sales Order, mengubah prosedur retur pesanan sehingga Server dapat langsung melaporkan retur pesanan yang sudah disimpan di sistem dan belum dimasak kepada Supervisor secara lisan, memisahkan tugas pencatatan pesanan dan pengantaran pesanan dengan merekrut tambahan pegawai atau menunjuk beberapa pegawai untuk khusus melakukan tugas pengantaran pesanan, menyediakan lahan parkir yang lebih luas, dan menyediakan fasilitas mainan yang dapat dimainkan bersama-sama di dalam ruangan. Penelitian selanjutnya dapat menggunakan kerangka Control Objectives for Information and Related Technology (COBIT) atau kerangka lain yang dapat meneliti sistem dan teknologi informasi lebih lanjut. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject aktivitas pengendalian en_US
dc.subject efektivitas en_US
dc.subject efisiensi en_US
dc.subject siklus pendapatan en_US
dc.title Peran aktivitas pengendalian dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi siklus pendapatan : studi kasus pada NP Cafe en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2014130151
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0419107101
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account