Penerapan target costing untuk meningkatkan profit : studi kasus pada CV. Golden Embroidery

Show simple item record

dc.contributor.advisor Yuniawati, Atty
dc.contributor.author Hartanto, Adrian
dc.date.accessioned 2018-10-25T04:29:29Z
dc.date.available 2018-10-25T04:29:29Z
dc.date.issued 2018
dc.identifier.other skp36223
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/7037
dc.description 23124 - FE en_US
dc.description.abstract CV.Golden Embroidery merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang embroidery (bordir) yang telah berdiri sejak tahun 2000. CV. Golden Embroidery memproduksi berbagai macam produk bordir seperti bordir patch, bordir keset, dan bordir seragam. Untuk dapat bersaing dengan para pesaing, CV. Golden Embroidery harus melakukan pembebanan atas seluruh biaya secara akurat. Pembebanan biaya yang akurat dapat membantu perusahaan untuk dapat bersaing dan dapat mencapai tingkat laba yang diharapkan. Salah satu cara yang dapat dilakukan perusahaan untuk mencapai tujuan tersebut adalah dengan menggunakan target costing. Perhitungan biaya produk secara akurat memiliki peran penting bagi keberhasilan usaha perusahaan. Untuk menghitung target cost dibutuhkan target price yang didapatkan dari harga pasar atau harga yang mau dibayar oleh pelanggan potensial atas suatu produk yang ditawarkan oleh perusahaan. Perhitungan target cost juga membutuhkan target laba yang ingin dicapai oleh perusahaan. Penetapan target laba berbeda di setiap perusahaan. Target cost dapat diperoleh dengan mengurangi harga pasar dengan target laba. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif analitis, yaitu suatu metode yang mengumpulkan laporan keuangan serta data lain yang diperoleh dari perusahaan, untuk kemudian diteliti agar dapat dianalisis dan disajikan sedemikian rupa sehingga masalah dapat dimengerti dan dibahas dengan jelas. Metode ini memberikan gambaran yang jelas mengenai objek penelitian sehingga peneliti dapat menarik kesimpulan dan memberikan saran untuk tujuan perbaikan pada objek penelitian berdasarkan pengelolaan data yang tersedia. Perusahaan bordir tempat penulis melakukan penelitian terletak di Jalan Kiaracondong, Bandung. Penelitian yang dilakukan pada CV. Golden Embrodery adalah penelitian terkait penerapan target cost untuk menurunkan harga pokok produk dan meningkatkan laba. penelitian ini dilakukan dengan tujuan agar dapat menentukan target cost yang tepat bagi produk perusahaan. Dari permasalahan yang dibahas oleh penulis, dapat disimpulkan bahwa CV. Golden Embroidery belum menggunakan target cost, dan klasifikasi biaya yang terjadi di dalam perusahaan masih belum tepat. Oleh karena itu, penulis menghitung ulang biaya produk dengan menggunakan Activity-Based Costing. Setelah dihitung maka diketahui bahwa perhitungan biaya produk bordir keset belum mencapai target cost, sedangkan bordir patch dan bordir pada seragam sudah mencapai target cost. Maka dari itu, disarankan upaya untuk penurunan biaya agar dapat menurunkan harga produk dan meningkatkan efisiensi. Penurunan biaya yang disarankan adalah dengan mengganti supplier, mempersingkat waktu membordir, dan mengurangi inspection cost terhadap produk bordir. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject Target costing en_US
dc.subject laba en_US
dc.subject harga pokok produk en_US
dc.subject Activity-Based Costing en_US
dc.subject bordir en_US
dc.title Penerapan target costing untuk meningkatkan profit : studi kasus pada CV. Golden Embroidery en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2013130211
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0416067101
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account