Pemeriksaan operasional terhadap pengelolaan persediaan untuk meningkatkan pengendalian internal perhitungan persediaan akhir pada Cups Coffee & Kitchen

Show simple item record

dc.contributor.advisor Djajadikerta, Hamfri
dc.contributor.author Kandita, Naomi Shanda
dc.date.accessioned 2018-10-18T06:53:45Z
dc.date.available 2018-10-18T06:53:45Z
dc.date.issued 2018
dc.identifier.other skp36281
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/6973
dc.description 23182 - FE en_US
dc.description.abstract Di dalam era globalisasi ini, perusahaan berusaha untuk selalu mencapai competitive advantage. Dengan adanya kafe yang selalu bertambah, setiap kafe harus memiliki keunggulan masing-masing. Keunggulan bisa didapat dari penerapan strategi yang benar, seperti media sosial dan keunikan kafe serta menerapkan sistem yang benar agar pelanggan dapat merasakan suasana yang nyaman dengan pelayanan terbaik. CUPS Coffee & Kitchen adalah sebuah kafe di Bandung yang sudah didirikan dari tahun 2011 dan juga menjadi pioneer untuk kedai kopi yang bertema khususnya di Bandung. Mendirikan restoran tidak mudah dan CUPS Coffee & Kitchen memiliki masalah di dalam bagian pengelolaan persediaan bahan baku. Terdapat permasalahan yaitu perbedaan antara persediaan yang tersedia dengan persediaan yang tercatat, yang apabila hal tersebut terus berlanjut dapat menimbulkan kerugian. Persediaan merupakan aktiva yang dimiliki restoran yang penting agar bisa diolah dan dijual. Dengan demikian, CUPS Coffee & Kitchen harus dapat mengelola persediaannya dengan baik dan benar agar bisa mengevaluasi kesalahan yang terjadi dan apa yang menyebabkannya. Maka dari itu, perlu dilakukan pemeriksaan operasional terhadap pengelolaan persediannya dengan tujuan mengurangi kesalahan pencatatan. Pemeriksaan operasional adalah sebuah proses untuk menganalisa operasi internal dan aktivitas untuk mengidentifikasi bagian yang dapat diperbaiki untuk peningkatan yang berkelanjutan. Tujuan dapat dicapai dengan menerapkan pengendalian internal dimana pengendalian internal merupakan proses yang diimplementasi untuk memberikan keyakinan yang memadai bahwa perusahaan dapat mencapai tujuannya. Di dalam pemeriksaan operasional terdapat lima tahap yaitu planning, work program, fieldwork, development of review findings, dan reporting. Dimana pemeriksaan operasional tersebut akan menghasilkan rekomendasi yang membantu dalam meningkatkan pengendalian internal pengelolaan persediaan. Pada penelitian ini, metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Metode ini dibentuk untuk mengambil data yang mendeskripsikan karakteristik sesorang, kejadian, atau situasi tertentu. Data yang dikumpulkan selama penelitian ini merupakan data primer dan data sekunder. Pengumpulan data tersebut dilakukan dengan cara studi lapangan dan studi pustaka. Studi lapangan dilakukan dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Dimana studi pustaka dilakukan dengan mempelajari literatur mengenai pemeriksaan operasional, persediaan, dan pengendalian internal. Pengelolaan persediaan di dalam CUPS Coffee & Kitchen memilki pengendalian internal yang kurang memadai, karena timbulnya perbedaan antara persediaan yang tersedia dengan persediaan yang sebenarnya tercatat. Selisih tersebut terjadi pada saat pencatatan persediaan akhir di dalam laporan persediaan akhir bulan. Jika selisih tersebut sering terjadi maka dapat merugikan CUPS Coffee & Kitchen. Selisih ini terjadi karena pengendalian internal yang diterapkan tidak didokumentasikan dengan jelas dan kurangnya dokumentasi mengakibatkan perhitungan persediaan akhir yang salah. Rekomendasi yang diberikan peneliti antara lain adalah melakukan pelatihan lebih kepada staf yang melakukan pencatatan, menetapkan adanya admin untuk pencatatan persediaan, dan menegaskan pengurangan insentif jika ada yang salah mencatat. Selain dari rekomendasi tersebut, juga diberikan rekomendasi dokumen kartu stok persediaan, permintaan bahan baku, pembenaran dokumen yang sudah dimiliki, serta flowchart untuk memberikan alur dokumentasi yang jelas. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject Pemeriksaan operasional en_US
dc.subject Persediaan en_US
dc.subject Pengendalian Internal en_US
dc.title Pemeriksaan operasional terhadap pengelolaan persediaan untuk meningkatkan pengendalian internal perhitungan persediaan akhir pada Cups Coffee & Kitchen en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2014130156
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0408036001
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account