Memprediksi kesehatan perusahaan berdasarkan model Altman (Z-Score) dihubungkan dengan opini auditor : studi kasus pada perusahaan Textile Mill Products dan Apparel and Other Textile Products di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2015

Show simple item record

dc.contributor.advisor Manurung, Elizabeth Tiur
dc.contributor.author Jonathan, Teddy
dc.date.accessioned 2018-06-25T04:19:28Z
dc.date.available 2018-06-25T04:19:28Z
dc.date.issued 2018
dc.identifier.other skp35503
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/6270
dc.description 22974 - FE en_US
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk menilai tingkat kesehatan (going concern) pada perusahaan Textile Mill Products dan Apparel and Other Textile Products yang listed di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan menggunakan metode perhitungan rasio berdasarkan Model Altman (Z-Score) untuk melihat kesesuaian opini yang diberikan akuntan publik dengan tingkat kesehatan (going concern) yang telah dihitung. Rasio yang digunakan dalam perhitungan ini terdiri dari lima rasio, yaitu likuiditas, rentabilitas, solvabilitas, operating margin, dan net profit margin. Penelitian ini meneliti seluruh perusahaan Textile Mill Products dan Apparel and Other Textile Products yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, yaitu sebanyak 16 perusahaan dengan menggunakan metode penelitian deskriptif analitis. Data yang digunakan berupa laporan keuangan yang telah diaudit masing-masing perusahaan untuk tahun 2014 dan 2015. Data yang diperoleh, diolah secara kuantitatif untuk menghitung rasio dan nilai Model Altman (Z-Score) dan kualitatif untuk menganalisis dan menginterpretasikan seluruh data yang diperoleh dari hasil perhitungan. Berdasarkan hasil penelitian, muncul ketidaksesuaian antara kondisi perusahaan menurut perhitungan Model Altman (Z-Score) dengan opini yang diberikan oleh auditor perusahaan, khususnya untuk unqualified opinion yang seharusnya menunjukkan kondisi perusahaan yang sehat, perhitungan Model Altman (Z-Score) berada di dalam kondisi tidak sehat. Pengguna laporan keuangan harus lebih lanjut mempertimbangkan kondisi kesehatan perusahaan dengan melakukan perhitungan untuk mempertimbangkan going concern perusahaan. Dari penelitian juga diperoleh informasi bahwa perhitungan rasio secara parsial tidak cukup untuk memprediksikan kepailitan perusahaan, dan perlu ditunjang dengan perhitungan yang secara khusus ditunjukkan untuk menentukan kondisi perusahaan, seperti Model Altman (Z-Score). en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject opini audit en_US
dc.subject going concern en_US
dc.subject likuiditas en_US
dc.subject rentabilitas en_US
dc.subject solvabilitas en_US
dc.subject operating margin en_US
dc.subject net profit margin en_US
dc.subject Model Altman (Z-Score) en_US
dc.title Memprediksi kesehatan perusahaan berdasarkan model Altman (Z-Score) dihubungkan dengan opini auditor : studi kasus pada perusahaan Textile Mill Products dan Apparel and Other Textile Products di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2015 en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2014130217
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0425016101
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account