Abstract:
Dalam kehidupan sehari-hari, bunyi sudah banyak dimanfaatkan untuk membantu pekerjaan
manusia. Salah satunya adalah untuk mengukur jarak. Bunyi merupakan contoh
gelombang, sehingga bunyi dapat bersuperposisi tegak lurus dengan bunyi lain yang
dapat membentuk Lissajous curve. Lissjous curve terjadi ketika gelombang pertama
yang datang dari arah horizontal dan gelombang kedua yang datang dari arah vertikal
bertemu dalam medium yang sama. Oleh karena itu, prinsip Lissajous curve ini
dapat digunakan untuk menghasilkan gambar apapun sesuai kebutuhan. Tujuan dari
tugas akhir ini adalah untuk menggambar sebuah ruangan dengan menggunakan musik,
ukuran ruangan dapat diketahui dengan memanfaatkan korelasi silang. Selanjutnya,
dibutuhkan nilai kedua channel musik dan nilai koordinat gambar ruangan yang didapat
dengan menggunakan readbitmap. Kemudian, range nilai koordinat gambar diubah
menjadi range nilai kedua channel gelombang musik. Sehingga, dibuatlah program untuk
mengubah nilai channel kiri musik dengan nilai koordinat y gambar, ketika nilai
channel kanan musik sama atau masuk dalam range ataubatasan dari nilai koordinat
x gambar. Setelah itu, gelombang musik diplot dan menghasilkan gambar. Gambar
yang dihasilkan kurang sempurna karena tidak semua nilai channel kanan sama dengan
koordinat x. Hasil akhir dari program ini kemudian divisualisasikan dengan menggunakan
osiloskop. Selanjutnya, solusi grafik inverse problems menggambar ruangan dengan
menggunakan musik dapat dicari dengan melakukan superposisi gelombang.