Abstract:
Bandar Udara Internasional Ahmad Yani merupakan bandar udara yang mempunyai aerodrome
referece code 4C yang terletak di Kota Semarang, Jawa Tengah. Bandar udara ini menjadi pintu
gerbang utama keluar masuknya para wisatawan. Jumlah pergerakan lalu lintas pesawat udara di
Bandar Udara Internasional Ahmad Yani meningkat seiring dengan berjalannya waktu dan
membuat kapasitas yang terdapat di bandara ini menjadi terlampaui. Oleh sebab itu, PT Angkasa
Pura I melakukan pengembangan Bandar Udara Internasional Ahmad Yani dengan menambah
kapasitas apron. Analisis data yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan data yang didapat
dari PT Angkasa Pura I, berupa data pergerakan lalu lintas pesawat udara di Bandar Udara
Internasional Ahmad Yani dan data penggunaan apron selama satu minggu. Data tersebut
digunakan untuk memprediksi jumlah pergerakan lalu lintas pesawat udara pada tahun 2042
dengan menggunakan metode pemulusan eksponensial ganda dari Holt. Hasil peramalan untuk
jumlah pergerakan lalu lintas pesawat udara di tahun 2042 adalah sebesar 102,931 pergerakan
pesawat udara. Hasil peramalan tersebut digunakan untuk menghitung berapa jumlah petak parkir
yang dibutuhkan oleh bandara tersebut pada tahun 2042. Jumlah petak parkir yang dibutuhkan
pada tahun 2042 adalah 14 buah petak parkir.