Abstract:
22,66% dari seluruh kunjungan rawat jalan klinik jantung RSCK tahun 2015 merupakan
kunjungan pertama yang tidak dilanjuti kunjungan ulang dalam tahun tersebut. Hal tersebut
membuka peluang bagi upaya peningkatan jumlah kunjungan ulang pasien melalui perbaikan
bauran pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penilaian pasien rawat jalan klinik
jantung RSCK terhadap bauran pemasaran klinik jantung RSCK, mengetahui niat berobat ulang
pasien rawat jalan klinik jantung RSCK, mengetahui pengaruh bauran pemasaran klinik jantung
RSCK terhadap niat berobat ulang di klinik jantung RSCK, dan memberikan masukan pada pihak
manajemen RSCK untuk meningkatkan niat berobat ulang di klinik jantung RSCK. Teknik
pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner dengan jumlah sampel 57 pasien yang baru
pertama kali berobat di klinik jantung tersebut. Metode penelitian ini adalah deskriptif, dan
kausal. Berdasarkan hasil uji-t diketahui secara parsial variabel bauran pemasaran product,
process, dan people berpengaruh positif terhadap niat berobat ulang pasien klinik jantung RSCK.
Sedangkan berdasarkan uji F, secara simultan seluruh variabel bauran pemasaran berpengaruh
terhadap niat berobat ulang pasien klinik jantung RSCK. Berdasarkan hasil itu pihak manajemen
disarankan memastikan alat pengobatan dalam keadaan baik, menjadwalkan ulang praktek dokter,
mempertimbangkan untuk menambah jumlah dokter spesialis jantung, menyusun standard
penampilan, dan perilaku perawat.