Penerapan metode dmaic six sigma dalam upaya menurunkan jumlah cacat produk meja makan : studi kasus pada PD Ramintra

Show simple item record

dc.contributor.advisor Wibisono, Yogi Yusuf
dc.contributor.author Wijaya, Irwan
dc.date.accessioned 2018-02-09T08:05:07Z
dc.date.available 2018-02-09T08:05:07Z
dc.date.issued 2011
dc.identifier.other 6107211
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/5233
dc.description 3346 - FTI en_US
dc.description.abstract Di era globalisasi ini, kebutuhan akan produk – produk furniture yang mendukung aktivitas manusia semakin meningkat. Kondisi tersebut membuat persaingan dalam dunia industri furniture menjadi semakin ketat. Setiap perusahaan bersaing satu dengan lainnya dalam menghasilkan produk yang berkualitas untuk mempertahankan dan memperluas pangsa pasarnya. PD Ramintra merupakan salah satu perusahaan furniture di kota Palembang yang ingin meningkatkan kualitas dari produk yang dihasilkannya. Produk meja makan merupakan produk PD Ramintra yang paling diminati oleh konsumen, namun jumlah cacat produk yang dihasilkan dari proses produksi meja makan masih tinggi. Kondisi ini tentunya sangat merugikan perusahaan dari segi waktu dan biaya untuk memperbaiki cacat pada produk meja makan tersebut. Sebagai produk yang paling dimintai oleh konsumen, tentunya peningkatan kualitas terhadap produk meja makan harus diprioritas kan oleh perusahaan. Oleh karena itu, PD Ramintra membutuhkan solusi untuk menurunkan jumlah cacat produk yang dihasilkan dari proses produksi meja makan tersebut. Metode Six Sigma merupakan metode peningkatan kualitas yang akan digunakan untuk menyelesaikan masalah di atas. Dengan menggunakan siklus DMAIC (Define, Measure, Analyze, Improve, Control), maka diharapkan permasalahan yang menyebabkan cacat pada produk dapat ditemukan dan diperbaiki untuk meningkatkan kualitas produk meja makan yang diproduksi oleh PD Ramintra. Suatu sistem dapat dikatakan mengalami perbaikan, jika nilai sigma dari sistem tersebut meningkat dan nilai DPMO sistem menurun. Hasil yang diperoleh dari penerapan metode Six Sigma dalam proses produksi meja makan di PD Ramintra menunjukkan penurunan DPMO dari 32093,21 menjadi 15723,27 dan peningkatan nilai sigma dari 3,35 menjadi 3,65. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.subject Furniture en_US
dc.subject Six Sigma en_US
dc.subject DMAIC en_US
dc.subject DPMO en_US
dc.title Penerapan metode dmaic six sigma dalam upaya menurunkan jumlah cacat produk meja makan : studi kasus pada PD Ramintra en_US
dc.type Unpublished Student Papers en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account