Usulan strategi pemasaran berdasarkan importance-performance analysis atas atribut-atribut marketing mix : di Visi Bookstore Istana Plaza

Show simple item record

dc.contributor.advisor Sitorus, Hotna Marina Rosaly
dc.contributor.author Christa, Sanny
dc.date.accessioned 2018-02-06T06:48:29Z
dc.date.available 2018-02-06T06:48:29Z
dc.date.issued 2008
dc.identifier.other 6102197
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/5113
dc.description 2565 - FTI en_US
dc.description.abstract Dalam era globalisasi ini, setiap orang dituntut untuk mempunyai pengetahuan luas. Oleh karena itu banyak orang mempunyai pemikiran untuk membuka usaha menjual buku. Salah satu usaha toko buku adalah VISI Bookstore. Dalam membuka toko buku rohani tentunya terdapat persaingan. Dalam persaingan yang perlu diperhatikan adalah tingkat performansi dan tingkat kepuasan konsumen. Jika tingkat performansi yang dinilai oleh konsumen memenuhi tingkat kepentingannya maka VISI Bookstore tersebut sudah mempunyai performansi yang baik, performansi yang baik tentunya akan menghasilkan kepuasan konsumen. Dan jika tingkat performansi VISI Bookstore lebih tinggi daripada tingkat performansi pesaingnya maka VISI Bookstore akan dapat memenangkan persaingan. Pada penelitian ini digunakan metode Importance-Performance Analysis. Importance-Performance Analysis adalah metode yang digunakan untuk mengindentifikasi kekuatan dan kelemahan dengan cara membandingkan dua kriteria yaitu pertama tingkat kepentingan dari atribut dan kedua penilaian konsumen terhadap atribut tersebut. Metode ini menggunakan atribut-atribut dari Marketing Mix (product, price, place, promotion, people, process, dan physical evidence). Data yang dipakai menggunakan data hasil penyebaran kuesioner terhadap pengunjung VISI Bookstore. Dengan menggunakan metode ini maka dihasilkan atribut-atribut menurut tingkat performansi dan tingkat kepentingannya. Atribut pernyataan yang mempunyai performansi kurang baik akan tetapi mempunyai tingkat kepentingan yang tinggi adalah 'Keragaman jenis buku', 'Penempatan tata letak jenis barang/buku', 'Jumlah pelayan yang memadai', dan 'Keragaman jenis barang'. Maka diberikan usulan atas atribut tersebut dan diharapkan dapat memperbaiki tingkat performansi, meningkatkan kepuasan dan loyalitas konsumen, dan memenangkan persaingan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.title Usulan strategi pemasaran berdasarkan importance-performance analysis atas atribut-atribut marketing mix : di Visi Bookstore Istana Plaza en_US
dc.type Unpublished Student Papers en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account