Pengembangan model persediaan dengan mempertimbangkan waktu kadaluarsa dan faktor diskon

Show simple item record

dc.contributor.advisor Lesmono, Julius Dharma
dc.contributor.advisor Limansyah, Taufik
dc.contributor.author Arifin, Christian
dc.date.accessioned 2017-11-11T02:13:08Z
dc.date.available 2017-11-11T02:13:08Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.other skp34699
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/3951
dc.description 1404 - FTIS
dc.description.abstract Persediaan merupakan faktor penting yang harus diperhatikan oleh perusahaan. Dalam skripsi ini akan dibahas model persediaan dengan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi persediaan khususnya faktor kadaluarsa dan faktor diskon. Faktor kadaluarsa akan menyebabkan perusahaan tidak membeli barang terlalu banyak, tetapi faktor diskon menyebabkan perusahaan untuk membeli barang yang banyak. Dalam skripsi ini juga akan dibahas parameter manakah yang paling berpengaruh dalam meminimumkan biaya total persediaan. Jumlah barang yang kadaluarsa merupakan presentase dari jumlah barang yang optimal, dengan presentase sebesar A. Permintaan untuk barang yang akan kadaluarsa akan naik sebesar K kali pada kurun waktu penjualan barang yang akan kadaluarsa. Dalam pemesanan barang banyak perusahaan yang memesanan tidak hanya satu jenis barang melainkan banyak jenis barang, dan ada pula barang yang dapat dipesan secara bersama dikarenakan barang-barang tersebut berasal dari pihak pemasok yang sama. Oleh karena itu skripsi ini akan berisi pengembangan model persediaan deterministik single item yang baik untuk mengetahui jumlah barang yang harus dipesan dan parameter mana yang paling berpengaruh, serta pengembangan model persediaan deterministik multi item yang baik untuk mengetahui jumlah barang yang harus dipesan dan cara pemesanan yang lebih optimal. Berdasarkan pengembangan dalam skripsi ini dapat disimpulkan bahwa biaya total akan minimum pada model persediaan single item jika A semakin kecil dan K semakin besar, dan biaya dengan all-unit discount lebih murah dibandingkan incremental discount. Untuk model persediaan multi item tidak menjamin pemesanan secara bersama (joint) akan membuat biaya total persediaan menjadi lebih murah, karena hal ini bergantung pada biaya pemesanannya. en_US
dc.publisher Program Studi Matematika Fakultas Teknologi Informasi dan Sains - UNPAR en_US
dc.subject Model Persediaan en_US
dc.subject Waktu Kadaluarsa en_US
dc.subject Faktor Diskon en_US
dc.title Pengembangan model persediaan dengan mempertimbangkan waktu kadaluarsa dan faktor diskon en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2013710008
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0420037101
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI616#Matematika


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account