dc.description.abstract |
Dengan semakin berkembanganya dunia teknologi, semua kegiatan berkaitan dengan pertukaran informasi dapat dilakukan dengan instan. Didukung dengan fasilitas internet, individu dan organisasi dapat dengan mudah mengakses informasi. Pengguna dapat memperoleh berbagai macam informasi, sehingga informasi tersebut harus disaring agar menjadi relevan dan akurat. Di dalam organisasi pendidikan, kesehatan, bisnis, dan lainnya, informasi sangat penting untuk proses pengambilan keputusan. Namun, terdapat beberapa penelitian yang menyatakan bahwa kualitas informasi masih menjadi masalah sendiri dalam organisasi.
Informasi menjadi sangat penting bagi individu maupun organisasi, oleh karena itu produsen dan konsumen informasi harus mengetahui informasi mana yang berkualitas. Kebutuhan akan informasi yang berkualitas semakin tinggi, oleh karena itu informasi yang dihasilkan oleh penyedia informasi harus berkualitas agar sesuai dengan harapan pengguna pada saat akan digunakan. Penyedia dan konsumen informasi harus mengetahui dimensi kualitas informasi apa saja yang dibutuhkan, dan bagaimana metode untuk menilai kualitas informasi tersebut. Dengan adanya kualitas informasi yang tinggi, maka pengambilan keputusan akan efektif.
Metode tinjauan literatur adalah metode yang digunakan penulis dalam melakukan penelitian ini. Peneliti mengambil sumber dari 50 jurnal (selama 16 tahun terakhir, 2000-2016) yang relevan dengan permasalahan penelitian. Jurnal-jurnal akan dirangkum dan dianalisis untuk menjawab permasalahan penelitian.
Hasilnya, terdapat 11 dimensi kualitas informasi yang dibahas pada penelitian ini, dimensi tersebut memiliki empat sub unit yaitu intrinsic information quality, contextual information quality, representational information quality, dan accessible information quality. Penilaian atas kualitas informasi juga penting untuk meningkatkan kualitas informasi itu sendiri dan menunjang pengambilan keputusan. Penilaian dapat dilakukan melalui lima langkah yaitu diantaranya define, measure, analysis, improvement, dan control. Dibahas pula pengaruh kualitas informasi terhadap efektivitas pengambilan keputusan. Dimensi yang berpengaruh antara lain adalah accuracy, completeness, timeliness, relevance, consistency, interpretability, understandbility, dan consice. |
en_US |