Abstract:
Human Capital Investment dan financial development merupakan salah satu faktor penting dalam memengaruhi pertumbuhan ekonomi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah human capital investment dan financial development memiliki dampak pada pertumbuhan ekonomi di Indonesia periode 1980 – 2015. Hasil estimasi OLS menunjukkan bahwa kedua ukuran human capital Investment, yaitu pengeluaran pemerintah untuk kesehatan dan pendidikan, memiliki pengaruh yang positif terhadap pertumbuhan ekonomi. Sedangkan untuk ukuran financial development, hanya jumlah uang beredar yang memiliki pengaruh yang positif. Kredit di luar ekspektasi berpengaruh negatif dan stock traded tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi.
Kata kunci: human capital investment, financial development, pertumbuhan ekonomi, Indonesia.