Analisis produktivitas pekerjaan pemasangan rangka atap baja ringan

Show simple item record

dc.contributor.advisor Adianto, Yohanes Lim Dwi
dc.contributor.advisor Firdaus, Adrian
dc.contributor.author Trianto, Antonius
dc.date.accessioned 2017-08-30T03:04:33Z
dc.date.available 2017-08-30T03:04:33Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.other skp34292
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/3148
dc.description 6061 - FTS en_US
dc.description.abstract Baja ringan merupakan merupakan bahan yang semakin umum dan banyak digunakan dalam dunia konstruksi. Salah satu penggunaan baja ringan yang paling populer adalah sebagai material rangka atap. Untuk memastikan pekerjaan dapat terlaksana dengan efisien perlu diketahui nilai produktivitas supaya bisa dilakukan evaluasi mengenai pekerjaan tersebut dan juga penyusunan jadwal yang baik. Tetapi penelitian produktivitas rangka atap baja ringan belum dilakukan secara mendetail. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mencari nilai produktivitas dari pekerjaan pemasangan rangka atap baja ringan. Penelitian dilakukan dengan mencari nilai produktivitas dari data historis proyek-proyek yang telah selesai dari subkontraktor baja ringan. Selain itu dilakukan juga pengamatan langsung di lapangan pada proyek yang sedang berjalan. Berdasarkan hasil penelitian dari data historis didapatkan nilai produktivitas sebesar 7,355 m2/orang hari. Sedangkan dari pengamatan langsung didapatkan nilai produktivitas sebesar 9,821 m2 / orang hari. Penurunan sebesar 25,11% ini disebabkan oleh tidak diperhitungkannnya jam kerja tidak efektif pada perhitungan nilai produktivitas dari data historis. Pada pengamatan langsung terdapat jam kerja tidak efektif yang cukup signifikan, antara lain saat menunggu datangnya baja ringan dan terhentinya pekerjaan akibat cuaca. Pada umumnya jam kerja efektif dalam 1 hari kerja pemasangan rangka atap baja ringan adalah sebanyak 5,24 jam / hari. Kata Kunci: Produktivitas, Baja Ringan, Rangka Atap en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik - UNPAR en_US
dc.subject Produktivitas en_US
dc.subject Baja Ringan en_US
dc.subject Rangka Atap en_US
dc.title Analisis produktivitas pekerjaan pemasangan rangka atap baja ringan en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2013410077
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0403116701
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0429019101
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI610#Teknik Sipil


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account