Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa praktik kerakteristik kewirausahaan publik (Public Entrepreneurship) dan nilai-nilai demokrasi (Democratic Values) di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan teori kewirausahaan publik untuk menjelaskan peran pemerintah di Kota Bandung dalam mengelola sumber daya publik yang terbatas dengan cara mengidentifikasi dan memanfaatkan peluang, melakukan inovasi, keberanian dalam mengambil resiko serta adanya otonomi atau diskresi dalam mengambil keputusan.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan desain penelitian studi kasus di Satuan Kerja Perangkat Daerah Kota Bandung. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara. Analisis data dilakukan secara deskriptif untuk memperoleh gambaran secara mendalam mengenai obyek penelitian. Penelitian ini difokuskan terhadap 24 SKPD Kota Bandung, dengan jumlah informan sebanyak 76 orang. Panduan wawancara penelitian ini terdiri dari pertanyaan-pertanyaan yang berhubungan dengan karakteristik Kewirausahaan Publik yaitu memanfaatkan peluang, melakukan inovasi, pengambilan resiko, dan memiliki otonomi dalam pembuatan keputusan serta nilai-nilai demokrasi seperti, akuntabilitas, transparansi, inklusif dan stewardship.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa karakteristik kewirausahaan publik yang paling menonjol di SKPD Kota Bandung adalah memanfaatkan peluang dan melakukan inovasi. Sedangkan karakteristik yang kurang menonjol adalah keberanian dalam mengambil resiko dan memiliki otonomi/diskresi. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya kesesuaian antara karateristik kewirausahaan publik, yaitu: melakukan inovasi dengan nilai-nilai demokrasi seperti akuntabilitas, transparansi, inklusif, dan stewardship.