Abstract:
Kecelakaan dapat terjadi dalam berbagai konteks, mulai dari kecelakaan lalu lintas, kecelakaan
saat bekerja, maupun kecelakaan dalam kegiatan sehari-hari. Asuransi personal accident (PA)
merupakan bentuk perlindungan finansial yang penting dalam menghadapi risiko kecelakaan
yang menyebabkan disabilitas atau kematian yang tidak terduga. Perhitungan premi menjadi aspek penting dalam menentukan sejumlah biaya yang harus dikeluarkan oleh pemegang polis untuk mendapat perlindungan yang ditawarkan oleh asuransi PA. Maka dari itu, skripsi ini akan membahas bagaimana penentuan premi tahunan untuk asuransi PA. Asuransi PA akan dimodelkan dengan model multistatus. Rantai Markov kontinu akan digunakan untuk menyelesaikan model multistatus asuransi PA karena diasumsikan perubahan waktu berubah secara kontinu.Selanjutnya, peluang transisi akan dicari menggunakan persamaan Kolmogorovmmaju. Setelah diperoleh peluang transisi, perhitungan premi akan dilakukan menggunakan prinsip ekuivalensi. Selain perhitungan premi, dilakukan juga perhitungan untuk cadangan dana yang harus disiapkan oleh perusahaan asuransi PA agar terhindar dari kegagalan pembayaran
manfaat. Cadangan dana akan dihitung menggunakan persamaan diferensial Thiele. Manfaat cacat sementara memiliki pengaruh yang kurang signifikan terhadap besar premi, sehingga perusahaan dapat menawarkan manfaat cacat sementara yang lebih besar dengan premi yang kompetitif untuk menarik minat masyarakat. Manfaat cacat sementara juga memiliki kontribusi yang kecil terhadap cadangan dana perusahaan, sehingga besar manfaat cacat sementara dapat dinaikkan hingga 40 kali lipat untuk mengimbangi kontribusi manfaat kematian. Dengan demikian, perusahaan dapat menawarkan manfaat cacat sementara yang lebih besar dengan premi yang kompetitif dan risiko yang kecil terhadap perusahaan.