dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan penelitian “Mengapa penarikan
pasukan Amerika Serikat di Afghanistan, yang sebelumnya ditunda, kembali dilanjutkan
pada masa pemerintahan Joe Biden?”. Selama lebih dari dua dekade berperang dengan
Afganistan, AS akhirnya menarik pasukannya. Ide penarikan pasukan yang telah
direncanakan semenjak administrasi Obama dan Trump mulai dilakukan. Namun proses
penarikan pasukan AS sempat mengalami penundaan saat pergantian presiden Joe Biden.
Selang beberapa bulan, Joe Biden merubah kembali strategi, dengan melanjutkan penarikan
pasukan AS di Afganistan. Hal tersebut dapat diwujudkan karena proses pengambilan
keputusan yang rasional, dengan mempertimbangkan AS sebagai aktor negara, rangakaian
opsi yang dimiliki, konsekuensi, juga aksi penarikan pasukan. Untuk menjelaskan tulisan ini,
penulis menggunakan pendekatan Rational Actor Model yang mencakup bahasan di atas.
Penulisan ini dilakukan menggunakan metode kualitatif. |
en_US |