Visualisasi algoritma-algoritma geometri dengan Ipe

Show simple item record

dc.contributor.advisor Lionov
dc.contributor.author Hutagaol, Michael Michio
dc.date.accessioned 2024-08-01T02:50:51Z
dc.date.available 2024-08-01T02:50:51Z
dc.date.issued 2023
dc.identifier.other skp45325
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/18099
dc.description 2013 - FTIS en_US
dc.description.abstract Komputasi geometri merupakan ilmu yang mempelajari algoritma dan teknik komputasi yang digunakan untuk menyelesaikan berbagai masalah yang berkaitan dengan objek-objek geometri. Pentingnya visualisasi dalam memahami algoritma-algoritma geometri sangatlah jelas. Sebagian besar algoritma geometri melibatkan konsep-konsep abstrak yang seringkali sulit dipahami tanpa bantuan visualisasi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menggunakan perangkat lunak Ipe dalam membantu menggambarkan langkah-langkah algoritma-algoritma geometri secara visual. Visualisasi ini dapat berbentuk beragam, seperti video atau bahkan web interaktif. Namun, dalam penelitian ini, dipilih untuk membuat presentasi visual menggunakan perangkat lunak Ipe. Ipe adalah perangkat lunak yang dirancang khusus untuk membuat gambar dan ilustrasi berbasis vektor yang dapat diintegrasikan dengan LaTeX. Dengan Ipe, pengguna dapat membuat gambar-gambar ilustratif berkualitas tinggi dan mengintegrasikannya ke dalam dokumen LaTeX. Ipe dilengkapi dengan fitur-fitur yang memungkinkan pembuatan animasi, penyusunan urutan langkah-langkah algoritma, dan menghasilkan output dalam format PDF yang elegan. Fokus utama dari penelitian ini adalah pada tiga algoritma geometri, yaitu algoritma Graham Scan yang digunakan untuk mencari convex hull, algoritma Bentley Ottmann yang digunakan untuk mencari titik perpotongan antar segmen garis, dan algoritma Triangulasi Poligon Monoton yang digunakan untuk memecah poligon monoton menjadi segitiga-segitiga. Melalui visualisasi menggunakan perangkat lunak Ipe, Penelitian ini bertujuan untuk memberikan cara yang lebih efektif dalam memahami langkah-langkah algoritma-algoritma ini. Dalam implementasi penelitian ini, akan dijelaskan langkah-langkah pembuatan visualisasi dengan mendefinisikan skenario, mengimplementasikan algoritma-algoritma tersebut, dan menghubungkannya dengan perangkat lunak Ipe. Hasil dari penelitian ini mencakup berhasilnya pembuatan presentasi visual yang menerima input dari Ipe, memprosesnya sesuai dengan langkah-langkah algoritma, dan menghasilkan file presentasi dalam format PDF. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi dan Sains - UNPAR en_US
dc.subject KOMPUTASI GEOMETRIS en_US
dc.subject VISUALISASI ALGORITMA en_US
dc.subject GRAHAM SCAN en_US
dc.subject BENTLEY OTTMANN en_US
dc.subject TRIANGULASI MONOTON POLIGON en_US
dc.title Visualisasi algoritma-algoritma geometri dengan Ipe en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6181801016
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0430117701
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI618#Teknik Informatika


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account