dc.description.abstract |
Penggunaan minyak goreng dalam sehari-hari tidak dapat dihindari, mulai dari penggunaan pribadi hingga industri makanan. Penggunaan minyak goreng dapat menghasilkan sampah yang dikenal dengan minyak jelantah atau used cooking oil (UCO). Pada tahun 2022, jumlah UCO terbesar dihasilkan oleh pulau Jawa hingga Bali yaitu 207.170,65 kiloliter. UCO yang ada dapat diolah menjadi banyak produk baru, salah satunya lilin aromaterapi. Panti Asuhan Bhakti Luhur Alma Bandung (Panti Alma) adalah salah satu organisasi yang berhasil mengolah UCO untuk menjadi lilin aromaterapi. Saat ini Panti Alma belum mengetahui karakteristik calon konsumen yang sesuai dan bagaimana memasarkan lilin aromaterapi yang dibuat. Oleh karena itu dalam penelitian ini dilakukan penentuan segmentasi pasar, target pasar, posisi pasar, dan strategi pemasaran. Segmentasi pasar membagi kelompok pasar berdasarkan variabel geografis (wilayah), demografis (jenis kelamin dan usia), psikografis (tujuan pembelian dan dasar pertimbangan), dan behavior (lama penggunaan dan lama pembelian kembali). Segmentasi pasar tersebut menghasilkan target pasar dari Panti Alma yaitu konsumen berjenis kelamin perempuan berusia 20-40 tahun di Pulau Jawa khususnya Bandung, tujuan pembelian untuk penggunaan pribadi, kado, atau hampers dengan mempertimbangkan rasa penasaran bahan dasar, peduli lingkungan, tampilan produk, dan aroma dari lilin aromaterapi, dimana lama penggunaan lilin aromaterapi hingga 2-3 bulan dengan adanya minimal 1 kali pembelian ulang dalam 1 tahun. Posisi pasar yang diharapkan oleh Panti Alma adalah komunitas yang memproduksi lilin aromaterapi minyak jelantah dengan tampilan produk menarik dan variasi aroma beragam yang dibuat oleh anak-anak berkebutuhan khusus secara handmade. Solusi strategi pemasaran untuk Panti Alma menggunakan strategi e-marketing (4P+P2C2S2 ) yang menghasilkan 23 usulan yaitu 7 usulan product, 3 usulan place, 2 usulan promotion, 1 usulan price, 1 usulan personalization, 2 usulan privacy, 2 usulan customer service, 1 usulan community, 1 usulan security, dan 3 usulan site design.
Kata Kunci: E-marketing, strategi pemasaran, segmenting, targeting, positioning |
en_US |