Analisis eye tracking terhadap keputusan pembelian produk berdasarkan jenis brand ambassador iklan

Show simple item record

dc.contributor.advisor Yogasara, Thedy
dc.contributor.author Ariendra, Vercelli
dc.date.accessioned 2024-07-25T07:35:30Z
dc.date.available 2024-07-25T07:35:30Z
dc.date.issued 2023
dc.identifier.other skp45150
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/17903
dc.description 6406 - FTI en_US
dc.description.abstract Seiring dengan kemajuan teknologi, iklan digital melalui media sosial menjadi lebih diminati oleh masyarakat. Untuk dapat menarik perhatian masyarakat, banyak perusahaan menggunakan brand ambassador untuk ditampilkan dalam iklan tersebut. Namun demikian, pemilihan brand ambassador tersebut terkadang dilakukan dengan hanya mengikuti hal yang sedang menjadi tren di kalangan masyarakat tanpa memiliki pengetahuan ataupun melakukan riset mengenai minat masyarakat terlebih dahulu. Hal tersebut dapat menyebabkan ketidaksesuaian dengan target konsumen ataupun berdampak buruk terhadap citra produk yang dipasarkan. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi pengaruh pemilihan brand ambassador terhadap daya tarik iklan dan keputusan pembelian dari konsumen terhadap produk susu kemasan, skincare, dan mie instan. Dalam penelitian ini diuji dua faktor yang dianggap memengaruhi daya tarik iklan, yaitu jenis brand ambassador dan jenis kelamin brand ambassador. Kedua faktor tersebut masing-masing terdiri dari dua level, yaitu artis Indonesia dan artis Korea untuk faktor jenis brand ambassador serta artis wanita dan artis pria untuk faktor jenis kelamin brand ambassador. Penelitian dilakukan menggunakan desain eksperimen within-subject dengan counterbalancing sehingga dihasilkan 12 perlakuan dan enam kelompok urutan kemunculan iklan. Daya tarik iklan diukur menggunakan data eye tracking berupa time to first fixation, first fixation duration, dwell time, fixation duration, dan fixation count. Sedangkan keputusan pembelian diukur dengan kuesioner. Data diuji menggunakan metode Two-way Repeated Measure ANOVA untuk menentukan pengaruh dari masingmasing variabel independen terhadap variabel dependen. Berdasarkan hasil pengujian, faktor jenis dan jenis kelamin brand ambassador memengaruhi dwell time dan fixation count pada iklan produk susu kemasan. Selanjutnya faktor jenis brand ambassador memengaruhi fixation count dari iklan produk skincare. Terakhir, faktor jenis dan jenis kelamin brand ambassador memengaruhi first fixation duration, dwell time, dan fixation duration dari iklan produk mie instan. Selain itu, hasil kuesioner keputusan pembelian menunjukkan jika iklan produk dengan brand ambassador artis Korea wanita menjadi kombinasi iklan yang paling banyak dipilih oleh responden di setiap kategori produk. Rekomendasi yang dapat diberikan dari penelitian ini adalah untuk produk skincare disarankan menggunakan brand ambassador artis Korea wanita atau pria. Sedangkan brand ambassador artis Korea atau Indonesia wanita direkomendasikan untuk iklan produk susu kemasan dan mie instan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.title Analisis eye tracking terhadap keputusan pembelian produk berdasarkan jenis brand ambassador iklan en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6131901080
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0412027501
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account