Usulan rancangan sistem informasi untuk pengelolaan material sisa proyek di PT Djarum

Show simple item record

dc.contributor.advisor Pratikto, Fransiscus Rian
dc.contributor.author Hazel, Jocelyne Angelica
dc.date.accessioned 2024-07-24T01:42:41Z
dc.date.available 2024-07-24T01:42:41Z
dc.date.issued 2023
dc.identifier.other skp45111
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/17850
dc.description 6376 - FTI en_US
dc.description.abstract PT Djarum merupakan salah satu perusahaan rokok terbesar di Indonesia. PT Djarum memiliki unit Engineering yang berperan sebagai penunjang operasi produksi rokok. Salah satu tugas utama dari Engineering PT Djarum adalah pengelolaan dan eksekusi proyek (modifikasi dan pembuatan mesin). Kendala yang dialami oleh Engineering PT Djarum adalah dalam pengelolaan material sisa proyek. Melalui identifikasi permasalahan dengan menggunakan 5 Whys, ditemukan bahwa akar permasalahan dari menumpuknya material sisa proyek adalah informasi material sisa tidak tersimpan dengan baik, maka dari itu penelitian dilakukan untuk memperoleh usulan rancangan sistem informasi untuk pengelolaan material sisa proyek di PT Djarum. Perancangan sistem informasi dilakukan dengan metode System Development Life Cycle (SDLC), yang terdiri dari empat buah tahapan, yakni perencanaan, analisis, perancangan, dan implementasi. Penelitian ini berhenti hingga tahap perancangan, yakni pembuatan prototype sistem informasi. Perencanaan bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik terhadap objek penelitian dan mendeklarasikan tujuan dari pengembangan sistem informasi. Selanjutnya, tahap analisis dilakukan untuk mengidentifikasi error pada proses bisnis saat ini dan kebutuhan sistem informasi. Terakhir, tahap perancangan dilakukan permodelan proses menggunakan context diagram dan data flow diagram, permodelan basis data dengan menggunakan entity relationship diagram, dan pembuatan prototype sistem informasi. Melalui penelitian diperoleh usulan rancangan sistem informasi pengelolaan material sisa proyek di PT Djarum berupa prototype form fisik, basis data, dan aplikasi PowerApps. Aplikasi PowerApps yang dibangun mencangkup lima fungsi utama yakni menerima masuk material sisa proyek, membuat material request, mengeluarkan material sisa proyek dari gudang, serta melakukan stock opname dan pemutihan. Adapun dibuat Standard Operating Procedure (SOP) yang berguna sebagai pedoman standar bagi pelaksana dalam melaksanakan sebuah pekerjaan. Melalui sistem informasi yang dirancang, kegiatan transaksi masuk dan keluar material dapat terekam dengan baik, sehingga dapat memberikan data stok material yang aktual. Selain itu, user juga dapat mengakses informasi keberadaan material sisa proyek di mana saja dan kapan saja melalui handphone. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.title Usulan rancangan sistem informasi untuk pengelolaan material sisa proyek di PT Djarum en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6131901029
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0429017501
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account