Perancangan usulan atribut layanan pendidikan Universitas X berdasarkan perspektif lulusan menggunakan model Kano

Show simple item record

dc.contributor.advisor Theopilus, Yansen
dc.contributor.author Farras, M., Rifky
dc.date.accessioned 2024-03-01T06:52:17Z
dc.date.available 2024-03-01T06:52:17Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.other skp44406
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/16941
dc.description 6196 - FTI en_US
dc.description.abstract Universitas X merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang berada di Kota Bandung, Indonesia. Saat ini, waktu tunggu untuk mendapatkan pekerjaan bagi lulusan Universitas X masih lebih lama dibandingkan universitas lain. Lalu, wawancara dilakukan kepada Universitas X dan didapatkan terdapat beberapa atribut layanan pendidikan yang belum diterapkan di Universitas X. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi atribut layanan pendidikan yang dapat membantu Universitas X untuk menyiapkan mahasiswa menuju dunia kerja nantinya, melakukan pengkategorian atribut menggunakan Model Kano yang dapat memberikan dampak kepuasan, dan memberikan rekomendasi atribut apa saja yang harus diterapkan oleh Universitas X berdasarkan perspektif lulusannya agar dapat meningkatkan kualitasnya dan membantu lulusannya di dunia kerja nantinya. Penelitian ini menggunakan Model Kano sebagai metode penelitian. Tahapan pada penelitian terdiri dari tahap identifikasi atribut hingga pemberian rekomendasi kepada Universitas X. Identifikasi atribut layanan pendidikan dilakukan melalui wawancara kepada lulusan perguruan tinggi dan studi literatur, lalu dihasilkan 30 atribut layanan pendidikan. Kuesioner Model Kano dan Kuesioner Self-Stated Importance Rating dirancang berdasarkan atribut yang sudah diidentifikasi dan digunakan sebagai penentuan prioritas rekomendasi atribut yang akan diberikan kepada pihak Universitas X. Lalu, pengolahan data dilakukan secara kualitatif dengan mengelompokkan atribut ke dalam kategori kano dan secara kuantitatif menggunakan customer satisfaction (CS) coefficient, S-CR relationship function, importance rating, Matriks Kano, dan total satisfaction index. Hasil dari pengelompokkan berdasarkan Model Kano adalah terdapat 1 atribut must-be (M), 16 atribut one-dimensional (O), 12 atribut attractive (A), dan 1 atribut indifferent (I). Lalu, setelah melakukan tahapan pengolahan data secara kuantitatif diberikan 29 rekomendasi atribut layanan pendidikan kepada Universitas X. Melalui hasil pengolahan kuantitatif didapatkan prioritas atribut dengan memberikan rekomendasi berupa 29 atribut layanan pendidikan kepada Universitas X yang dapat mempengaruhi kepuasan. Rekomendasi diterima dengan baik dan dapat dijadikan bahan pertimbangan untuk melakukan pengembangan atau perbaikan terhadap Universitas X. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.subject PENDIDIKAN TINGGI en_US
dc.subject CUSTOMER SATISFACTION en_US
dc.subject MODEL KANO en_US
dc.subject SELF-STATED IMPORTANCE en_US
dc.subject S-CR RELATIONSHIP FUNCTION en_US
dc.title Perancangan usulan atribut layanan pendidikan Universitas X berdasarkan perspektif lulusan menggunakan model Kano en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6131801070
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0426059402
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account