Abstract:
Mulainya hubungan kerjasama yang lebih erat antara Venezuela dan Tiongkok dimulai pada masa pemerintahan Hugo Chávez. Tiongkok melalui perusahaan minyak nasionalnya yaitu CNPC melakukan banyak proyek kerjasama dengan perusahaan minyak nasional Venezuela yaitu PdVSA dengan sebagian besar kerjasama berbentuk joint venture. Hingga masa pemerintahan Nicolás Maduro aktivitas kerjasama dan investasi CNPC masih berjalan. Terlepas dari adanya kondisi politik dan ekonomi yang kurang stabil, CNPC masih melakukan aktivitas ekonominya di Venezuela.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Dalam penelitian ini studi kasus yang diambil yaitu aktivitas kerjasama beserta proyek investasi CNPC di Venezuela pada masa pemerintahan Hugo Chávez dan Nicolás Maduro. Hasil penelitian ini akan memberikan gambaran dan penjelasan mengenai faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi aktivitas kerjasama dan investasi CNPC di Venezuela terlepas dari adanya kondisi politik dan ekonomi yang kurang stabil. Penelitian ini juga menggaris bawahi arti pentingnya kepentingan nasional bagi suatu negara dalam menjadikan landasan aktivitas ekonominya.