dc.description.abstract |
Penelitian ini Bertujuan untuk memberikan rekomendasi Pengelolaan
Sampah untuk Budidaya Maggot berdasarkan Perhitungan Dampak Sosial,
Ekonomi, dan Lingkungan pada Pengelolaan Sampah untuk Budidaya Maggot di
Desa Cirapuhan, Kecamatan Selaawi, Kabupaten Garut
Analisa ini menggunakan 5 Tahapan SROI yaitu: (1)Menetapkan Ruang
Lingkup dan Mengidentifikasi Stakeholder, (2) Memetakan Outcomes, (3)Menilai
Outcomes, (4) Mengukur Dampak, (5) Menghitung SROI. Yang menghasilkan Net
Present Value dan Rasio Perbandingan antara Investasi dan Manfaat. Penelitian ini
menggunakan Mix-Methods Research dengan jenis penelitian explorasi berurutan
(Sequintal Exploratory) dan menggunakan Teknik Pengumpulan Data Studi
Dokumen, Participant Observation, Observasi dan Wawancara Mendalam yaitu
bersama dengan Anggota Unit Pengelolaan Sampah BUM Desa Sauyunan.
Hasil Penelitian menunjukan bahwa Pengelolaan Sampah Organik Rumah
Tangga untuk Budidaya Maggot memberikan Dampak nilai manfaat positif Sosial,
Lingkungan dan Ekonomi. Berdasarkan hasil perhitungan perbandingan antara
Investasi dan Manfaat dari 3 Dampak tersebut, menunjukan hasil perbandingan
rasio 1 : 2,15 untuk Dampak Sosial, 1 : 2,05 untuk Dampak Lingkungan dan 1 :
3,58 untuk Dampak Ekonomi. Secara keseluruhan, berdasarkan perhitungan dan
perbandingan rasio antara investasi dan manfaat, yaitu 1 : 12,30 yang artinya, di
setiap 1 Rupiah investasi yang dikeluarkan akan menghasilkan manfaat sebesar
12,30 Rupiah. |
en_US |