Abstract:
Analisis aliran kas pada perusahaan asuransi bertujuan untuk mengestimasi keuntungan yang
dapat diperoleh di masa depan. Dengan berkembangnya produk-produk asuransi, muncul
produk yang lebih rumit dari asuransi jiwa tradisional, contohnya asuransi jiwa universal
yang menggabungkan fungsi proteksi dari asuransi jiwa dengan investasi. Metode pengujian
keuntungan dapat diterapkan untuk melakukan analisis aliran kas pada asuransi jiwa universal
dan memeriksa apakah produk yang ditawarkan layak jika dipasarkan. Dengan metode pengujian
keuntungan, dapat pula dicari premi bruto untuk target tingkat pengembalian tertentu. Pada
skripsi ini dibahas bagaimana melakukan analisis aliran kas pada asuransi jiwa universal dengan
menggunakan metode pengujian keuntungan dan bagaimana menentukan kelayakan suatu produk
yang dipasarkan perusahaan asuransi. Hasil simulasi dari pengujian keuntungan menyatakan
perusahaan asuransi akan memperoleh keuntungan jika total nilai tunai bersih dan nilai tunai
bersih di setiap tahun bernilai positif, serta tingkat pengembalian internal lebih tinggi dari
target tingkat pengembalian perusahaan asuransi. Hasil simulasi untuk mencari nilai premi
bruto minimum dilakukan dengan cara mencari premi bruto yang membuat total nilai tunai
bersih bernilai nol.