Penerapan konsep sakralitas Buddha Theravada pada pengembangan perancangan arsitektur vihara dan museum di Vihara Jakarta Dhammacakka Jaya

Show simple item record

dc.contributor.advisor Herwindo, Rahadhian Prajudi
dc.contributor.advisor Saliya, Yuswadi
dc.contributor.author Singgih
dc.date.accessioned 2022-12-09T07:40:04Z
dc.date.available 2022-12-09T07:40:04Z
dc.date.issued 2021-07-09
dc.identifier.other tes2090
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13926
dc.description.abstract Agama Buddha merupakan salah satu agama yang sudah cukup tua di dunia (sekitar tahun 532 SM), dimana pada perkembangannya terbagi menjadi tiga mazhab utama (Theravada, Mahayana, dan Vajrayana) dan tersebar ke seluruh penjuru negara. Dengan tidak adanya sastra arsitektural yang mengatur, seiring berjalannya waktu terjadi perubahan tipologi arsitektur Buddha, dimana berawal dari bentuk bangunan temporer untuk berteduh pada saat misionaris hingga memiliki bentuk arsitektur tetap yang menampilkan sakralitasnya untuk ritual ibadah dan pendidikan bagi umat awam. Perubahan kebutuhan masyarakat yang semakin kompleks menghasilkan penambahan fasilitas lain yang bersifat profan untuk mendukung kegiatan ibadah seperti pada Vihara Dhammacakka Jaya, akan tetapi penambahan yang berlebihan tanpa memperhatikan konsep sakralitas arsitektur Buddha Theravada malah dapat mengganggu ritual ibadah dan menurunkan martabat vihara sebagai bangunan suci. Untuk kembali menegaskan nilai sakralitas, diperlukan pengembangan arsitektur vihara diikuti elaborasi fungsi museum sehingga umat dapat merasakan dan memahami sakralitas yang sesuai dengan agama Buddha Theravada. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari hubungan sakralitas antara fungsi utama sakral (vihara Theravada) dan fungsi pendukung profan (museum). Melalui elaborasi studi teoretik dan empirik menggunakan teori sakralitas dan kontekstualitas menghasilkan konfigurasi arsitektur vihara dan museum pada Vihara Dhammacakka Jaya yang menerapkan nilai sakralitas sesuai dengan filosofi Buddha Theravada di Indonesia. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Magister Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Katolik Parahyangan en_US
dc.subject Sakralitas en_US
dc.subject Kontekstualitas en_US
dc.subject Buddha Theravada en_US
dc.subject Vihara dan Museum en_US
dc.title Penerapan konsep sakralitas Buddha Theravada pada pengembangan perancangan arsitektur vihara dan museum di Vihara Jakarta Dhammacakka Jaya en_US
dc.type Master Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM8111901004
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0412107301
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI811#Arsitektur


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account