dc.description.abstract |
Saham merupakan salah satu investasi dengan tingkat risiko yang paling tinggi. Bertambahnya
jumlah investor dan juga jumlah perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO)
setiap tahunnya mengakibatkan investor harus semakin berhati-hati dalam memilih saham.
PSAK 73 merupakan standar baru yang diterapkan mulai tanggal 1 Januari 2020, PSAK 73
mempengaruhi beberapa hal seperti rasio Return on Asset (ROA), Debt to Equity Ratio (DER)
dan juga arus kas operasi perusahaan. Perusahaan yang memiliki kinerja yang baik tentunya
akan dapat berkembang untuk jangka panjang, sehingga sangatlah penting bagi investor untuk
melakukan analisis laporan keuangan.
Analisis laporan keuangan keuangan adalah salah satu cara yang dapat
dilakukan investor untuk membantu pembuatan keputusan. Analisis laporan keuangan dapat
dilakukan dengan analisis rasio dan juga analisis arus kas. Analisis rasio dapat dilakukan
dengan menghitung rasio profitabilitas dan juga solvabilitas. Rasio profitabilitas dihitung
untuk mengetahui kemampuan perusahaan menghasilkan keuntungan. Sedangkan rasio
solvabilitas dihitung untuk mengetahui kemampuan perusahaan membayar utang jangka
panjangnya. Analisis arus kas dilakukan sebagai alat bantu untuk menilai sumber dan
penggunaan dana suatu perusahaan.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah hypoteticodeductivo
method. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder. Data sekunder yang
digunakan diperoleh dari laporan keuangan perusahaan subsektor perbankan yang terdaftar di
BEI tahun 2016-2020. Sampel penelitian diambil berdasarkan kriteria yang sudah ditetapkan.
Teknik pengolahan data menggunakan Statistical product and Service Solution (SPSS) versi
25 untuk melakukan analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, dan analisis regresi linear
berganda.
Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial profitabilitas dan arus kas
dapat dibuktikan berpengaruh terhadap harga saham. Sedangkan solvabilitas tidak dapat
dibuktikan berpengaruh terhadap harga saham. Berdasarkan hasil pengujian secara simultan
profitabilitas dan arus kas dapat dibuktikan berpengaruh terhadap harga saham. Bagi investor
maupun calon investor, diharapkan untuk menilai perusahaan secara keseluruhan, melakukan
analisis terhadap informasi keuangan sebanyak-banyaknya, melihat informasi non keuangan,
dan juga memperhatikan sektor industri dalam pengambilan keputusan. Bagi penelitian
selanjutnya diharapkan dapat menambah variabel-variabel independen lainnya dan juga
menambahkan sampel yang berbeda sektor. |
en_US |