Pengaruh return on investment dan economic value added terhadap harga saham perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2015-2020

Show simple item record

dc.contributor.advisor Maratno, Sylvia Fettry Elvira
dc.contributor.author Logi, Jennie
dc.date.accessioned 2022-11-16T07:11:22Z
dc.date.available 2022-11-16T07:11:22Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp42314
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13729
dc.description 24504 - FE en_US
dc.description.abstract Investor melakukan penanaman modal dalam perusahaan dengan tujuan untuk mendapatkan hasil yang sesuai harapannya yaitu berupa dividen dan gain. Oleh karena itu, para investor perlu melakukan analisis atas laporan keuangan perusahaan yang akan dipilih sebagai tempat penanaman modalnya agar investor tidak salah dalam memilih perusahaan mana yang akan diinvestasikannya. Salah satu informasi yang ditentukan pemodal adalah informasi laporan keuangan dan annual report. Di dalam laporan keuangan dan annual report terdapat informasi-informasi yang nantinya berguna dalam perhitungan rasio-rasio keuangan, dimana salah satu bentuk informasi akuntansi yang penting dalam proses penilaian kinerja perusahaan adalah berupa rasio-rasio keuangan perusahaan untuk periode tertentu. Selain menggunakan rasio keuangan, banyak perusahaan yang pada saat ini menggunakan ukuran kinerja keuangan yang lebih menekankan pada nilai (value). Metode pengukuran yang menggunakan nilai (value) adalah Economic Value Added (EVA) dan rasio keuangan yang digunakan adalah Return on Investment (ROI). Ketika perusahaan mampu meningkatkan kinerja perusahaan dan mengelolanya dengan baik, maka perusahaan dapat menghasilkan laba dan meningkatkan nilai bagi perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return on Investment (ROI) dan Economic Value Added (EVA) terhadap harga saham Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sub sektor industri makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2015-2020.Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling sehingga diperoleh 12 sampel perusahaan yang memenuhi kriteria penelitian. Metode analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode regresi linear berganda data panel. Uji statistik yang digunakan yaitu uji asumsi klasik, statistik deskriptif, pengujian hipotesis yang meliputi uji statistik t, uji statistik F, dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, Return on Investment (ROI) tidak berpengaruh terhadap harga saham, sedangkan Economic Value Added (EVA) berpengaruh terhadap harga saham. Secara simultan, variabel Return on Investment (ROI) dan Economic Value Added (EVA) memiliki pengaruh secara simultan terhadap harga saham. Oleh karena itu, perusahaan perlu memperhatikan kinerja perusahaan dan mengelolanya dengan baik, sehingga perusahaan dapat memperoleh laba dan meningkatkan nilai perusahaan yang mengakibatkan kenaikan harga saham perusahaan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject Economic Value Added (EVA) en_US
dc.subject Return on Investment (ROI) en_US
dc.subject harga saham en_US
dc.title Pengaruh return on investment dan economic value added terhadap harga saham perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2015-2020 en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017130067
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0428107901
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account