Perancangan sistem informasi pada UKM Ayam Potong X

Show simple item record

dc.contributor.advisor Sandy, Ignatius A.
dc.contributor.author Hermawan, Robby
dc.date.accessioned 2022-10-28T01:06:24Z
dc.date.available 2022-10-28T01:06:24Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp42088
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13378
dc.description 5883 - FTI en_US
dc.description.abstract Dalam dunia usaha sangat penting dalam menggunakan sistem informasi dalam menjalankan usahanya. Sistem informasi akan sangat membantu dalam pengumpulan, penyaluran, dan penyimpanan data. UKM Ayam Potong X merupakan usaha kecil di bidang makanan khususnya bahan baku makanan berupa ayam potong. Terdapat dua buah area bisnis dalam UKM Ayam Potong X, yaitu area bisnis bagian penjualan dan pembelian. Penjualan ayam potong dilakukan dengan dua cara, yaitu penjualan secara eceran dan penjualan secara grosir. Pada sistem saat ini, UKM Ayam Potong X memiliki permasalahan penulisan data dua kali yang menyebabkan data tidak tercatat, adanya selisih harga pada bon, kesalahan mencoret bon lunas, menyimpan bon secara acak, data lampau yang tertumpuk oleh data-data baru, kehabisan stok dari supplier, dan kesalahan pembayaran ayam hidup. Permasalahan yang terjadi pada akhirnya dapat menyebabkan kerugian untuk perusahaan. Berdasarkan permasalahan yang terjadi dilakukan penelitian untuk merancang sistem informasi menggunakan metode System Development Life Cycle (SDLC). Terdapat empat tahapan pada metode SDLC, yaitu tahap perencanaan, tahap analisis, tahap perancangan, dan tahap implementasi. Tahap perencanaan dilakukan untuk mengidentifikasi permasalahan yang terdapat pada setiap area bisnis. Tahap analisis dilakukan untuk mengidentifikasi kebutuhan informasi terhadap permasalahan yang ada serta pemberian kriteria performansi untuk sistem usulan. Tahap perancangan dilakukan untuk merancang proses bisnis usulan, dekomposisi fungsi, diagram konteks, DFD, basis data, dan normalisasi data. Tahap implementasi dilakukan untuk membuat alat bantu user interface, SOP, dan kamus data yang diperlukan pada user interface. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diberikan usulan penggunaan user interface dengan fitur-fitur yang telah disediakan dan memiliki basis data sebagai penyimpanan data. Terdapat juga SOP yang berisikan cara kerja untuk membantu pekerja dalam melakukan pekerjaannya. Dengan adanya usulan yang diberikan diharapkan dapat mengurangi hingga menghilangkan permasalahan yang terjadi. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.title Perancangan sistem informasi pada UKM Ayam Potong X en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017610208
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0417086803
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account