dc.description.abstract |
CV.Sanggadani merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang
packaging. CV.Sanggadani menyediakan subkontrak untuk supermarket di Jawa Barat.
Supermarket yang membutuhkan jasa CV.Sanggadani diantaranya adalah Borma dan
AEON. Tentu saja dalam kenyataannya, Borma dan AEON akan memesan produk dalam
jumlah besar. CV.Sanggadani mengalami kesulitan dalam menentukan jumlah pemesanan
yang tepat agar total biaya persediaan menjadi minimum, mengingat persediaan
merupakan salah satu faktor penting dalam suatu perusahaan. Sebesar 50% dari total
modal diinvestasikan terhadap persediaan. Terdapat dua jenis plastik yang terhadapnya
akan dilakukan manajemen sistem persediaan. Masing-masing dari plastik tersebut
mempunyai tiga ukuran. Kedua plastik tersebut adalah plastik Ninaku dan Chef dengan
ukuran masing-masing jenis plastik adalah kecil, sedang, dan besar. Penggunaan ukuran
plastik ini didasari pada jumlah bahan makanan yang akan dilakukan proses packaging.
Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui berapakah besarnya
pemesanan plastik yang harus dipesan oleh CV.Sanggadani serta kapan waktu yang tepat
untuk melakukan pemesanan agar total biaya persediaan menjadi minimum. Dalam
melakukan penelitian ini, metode yang akan diusulkan adalah metode T yang
memperhatikan interval waktu pemesanan dan tingkat inventory maksimum dari setiap
ukuran jenis plastik. Penelitian ini juga akan membahas apabila harga dari plastik diketahui
akan naik. Metode yang akan dilakukan untuk menghadapi masalah tersebut adalah
known price increase. Known price increase merupakan suatu metode dimana
CV.Sanggadani melakukan pemesanan plastik dalam jumlah banyak sebelum adanya
kenaikan harga agar terjadi penghematan sedemikian rupa.
Hasil penelitian menunjukan bahwa metode yang tepat untuk CV.Sanggadani
adalah metode T dengan joint order skenario pertama, dimana CV.Sanggadani melakukan
pemesanan seluruh ukuran untuk setiap jenis plastik. Total biaya persediaan yang
dihasilkan adalah Rp. 1.369.609,12 dengan T optimal 145 hari untuk plastik Ninaku kecil,
sedangkan total biaya persediaan untuk plastik Chef adalah Rp. 914.042,00 dengan T
optimal adalah 229,5 hari. CV.Sanggadani juga perlu menerapkan metode known price
increase apabila supplier memberitahukan akan terjadi kenaikan harga plastik. |
en_US |