Peranan informasi yang dihasilkan pada siklus pendapatan terhadap efektivitas dan efisiensi pengambilan keputusan : studi kasus PT. Gamico

Show simple item record

dc.contributor.advisor Setiawan, Amelia
dc.contributor.author Stella
dc.date.accessioned 2017-04-04T02:35:05Z
dc.date.available 2017-04-04T02:35:05Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.other skp33680
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/1280
dc.description 22452 - FE en_US
dc.description.abstract Pada penelitian ini, penulis membahas mengenai peranan informasi yang dihasilkan pada siklus pendapatan terhadap efektivitas dan efisiensi pengambilan keputusan. Persaingan usaha yang semakin ketat membuat perusahaan harus meningkatkan keunggulan kompetitif yang mereka miliki. Setiap perusahaan memiliki tujuan untuk mendapatkan laba. Namun, tujuan ini tidak dapat dicapai apabila perusahaan tidak menjalankan aktivitas bisnisnya dengan baik. Informasi merupakan komponen yang sangat penting dalam menjalankan suatu bisnis. Masalah yang sering dihadapi oleh perusahaan adalah menghasilkan informasi yang salah dan pada akhirnya berdampak pada pengambilan keputusan yang salah juga. Untuk mencapai tujuan perusahaan, manajemen harus mengambil keputusan yang tepat. Keputusan yang efektif dan efisien dapat tercapai apabila perusahaan menghasilkan informasi yang tepat, akurat, dan dapat diandalkan. Karyawan dalam perusahaan bisa saja menghasilkan informasi yang berbeda untuk top management dan membuat manajemen salah mengambil keputusan. Perusahaan perlu meneliti faktor apa saja yang menyebabkan perbedaan informasi yang disampaikan antara pelaksana dan top management. Informasi yang salah dapat membuat manajemen menghasilkan keputusan yang salah. Oleh karena itu, perusahaan harus mencari solusi yang tepat untuk meminimalisir atau bahkan menghilangkan informasi asimetri dalam perusahaan. Dalam menjalankan aktivitas bisnis, perusahaan perlu menerapkan pengendalian internal. Pengendalian ini akan membantu perusahaan mengendalikan dan mengawasi aktivitas yang dijalankan oleh karyawan. Salah satu elemen pengendalian internal yaitu aktivitas pengendalian akan membantu manajemen mengendalikan kinerja karyawan menjadi lebih efektif dan efisien. Penelitian yang dilakukan oleh penulis dilakukan dengan metode deskriptif yaitu mengumpulkan data, menganalisa, dan menyajikan data perusahaan untuk memberikan gambaran yang jelas mengenai objek penelitian. Pengumpulan data tersebut dilakukan melalui penelitian lapangan, wawancara, observasi, dan penelitian kepustakaan. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, penulis mengambil kesimpulan bahwa PT Gamico telah menghasilkan informasi yang sesuai dengan kebutuhan manajemen. Karyawan tidak menghasilkan informasi yang berbeda saat diberikan kepada top management karena terdapat aktivitas pengendalian yang diimplementasikan dengan baik. Karyawan juga melakukan tugas dan tanggungjawab mereka sesuai dengan prosedur yang berlaku. Namun, PT Gamico masih belum memiliki bagan struktur organisasi formal dan dokumen sales order. Pembagian tugas dan tanggungjawab karyawan dilakukan secara lisan. Penulis memberikan rekomendasi dengan membantu perusahaan membuat struktur organisasi formal dan dokumen sales order. Penulis juga membuat flowchart siklus pendapatan untuk PT Gamico untuk membantu manajemen memahami dengan lebih jelas mengenai aktivitas penjualan perusahaan. en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.title Peranan informasi yang dihasilkan pada siklus pendapatan terhadap efektivitas dan efisiensi pengambilan keputusan : studi kasus PT. Gamico en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2013130123
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0422087701
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account