Perancangan alat pengukur postur tubuh otomatis berbasis arduino untuk metode rapid entire body assessment

Show simple item record

dc.contributor.advisor Theopilus, Yansen
dc.contributor.advisor Tjandra, Sugih Sudharma
dc.contributor.author Halim, Lisa Keizia
dc.date.accessioned 2021-10-06T08:13:29Z
dc.date.available 2021-10-06T08:13:29Z
dc.date.issued 2020
dc.identifier.other skp40503
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/12423
dc.description 5149 - FTI en_US
dc.description.abstract Pekerja dari berbagai industri dapat terpapar risiko musculoskeletal disorder (MSD) di tempat kerja. Kebanyakan MSD terjadi akibat akumulasi penggunaan postur yang tidak baik secara berulang. Analisis postur dapat menjadi dasar perubahan pada lingkungan pekerjaan untuk menghindari risiko MSD. Metode rapid entire body assessment (REBA) memberikan pengukuran yang mudah dan cepat untuk menguji berbagai postur tubuh terhadap risiko MSD. Akurasi penilaian postur tubuh REBA tanpa alat bantu tidak cukup akurat karena keterbatasan visual manusia. Penilaian postur menggunakan foto juga memiliki banyak potensi kesalahan saat pengambilan input dan menghabiskan lebih banyak waktu. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang alat yang dapat mengukur postur tubuh dengan akurat dan cepat. Alat pengukur postur tubuh berbasis Arduino melakukan pengukuran posisi pada beberapa segmen tubuh yang kemudian digunakan sebagai dasar analisis postur tubuh metode REBA secara real time. Akselerometer MPU6050 digunakan untuk mengambil data percepatan yang kemudian diolah menjadi data perpindahan dan digunakan untuk mendapatkan gambaran postur tubuh. Gambaran postur tubuh akan digunakan sebagai input penilaian postur tubuh dengan metode REBA. Alat pengukur postur tubuh akan menghasilkan satu buah spreadsheet yang berisi penilaian REBA dari setiap postur yang terekam selama pengambilan data dilakukan. Akurasi alat diuji dengan membandingkan sudut tubuh pengukuran manual dan sudut perhitungan alat. Reliabilitas alat diuji dengan membandingkan atau menilai kekonsistenan replikasi hasil perhitungan sudut pada postur yang sama menggunakan metode Cronbach’s Alpha. Nilai Cronbach’s Alpha pengukuran postur berdiri normal adalah 0,692 sementara pengukuran postur ekstrem adalah 0,537. Hasil uji reliabilitas menunjukkan bahwa alat pengukur postur tubuh masih kurang reliabel dalam pengukurannya. Berdasarkan hasil pengujian, masih terdapat beberapa perbaikan yang dapat dilakukan untuk meningkatkan akurasi dan reliabilitas alat, yaitu meminimalkan noise data akselerometer MPU6050 dan proses integrasi data. Banyak prototipe saat ini lebih sedikit daripada banyak prototipe yang dibutuhkan sehingga pengambilan data satu postur tidak dapat dilakukan sekaligus. Satu kali pengambilan data dapat merekam banyak postur sekaligus. Alat memerlukan waktu sekitar 6 menit untuk dapat mengambil dan mengolah seluruh data postur yang direkam dalam satu kali pengambilan data menjadi penilaian REBA. Akselerometer yang lebih akurat dari MPU6050 dan implementasi Kalman Filter dapat digunakan untuk pengembangan alat pengukur postur tubuh lebih lanjut. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.subject Arduino en_US
dc.subject Motion Capture en_US
dc.subject Musculoskeletal Disorder (MSD) en_US
dc.subject Rapid Entire Body Assessment (REBA) en_US
dc.title Perancangan alat pengukur postur tubuh otomatis berbasis arduino untuk metode rapid entire body assessment en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2016610170
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0426059402
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0424077103
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account