Perancangan aplikasi penyedia informasi perguruan tinggi bagi pelajar SMA/sederajat dengan metode participatory design

Show simple item record

dc.contributor.advisor Nainggolan, Marihot
dc.contributor.advisor Theresia, Clara
dc.contributor.author Reynaldo, William
dc.date.accessioned 2021-09-22T08:30:04Z
dc.date.available 2021-09-22T08:30:04Z
dc.date.issued 2020
dc.identifier.other skp40448
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/12372
dc.description 5094 - FTI en_US
dc.description.abstract Pendidikan lanjut merupakan suatu hal yang penting. Meskipun demikian, masih dijumpai kendala bagi pelajar SMA/ sederajat yang ingin menempuh pendidikan lanjut. Kendala tersebut dapat dibagi kedalam 3 kategori, yaitu keterbatasan informasi perguruan tinggi, keterbatasan informasi jurusan, dan keterbatasan informasi pendaftaran. Saat ini, telah terdapat aplikasi penyedia informasi perguruan tinggi. Walaupun demikian, aplikasi yang ada belum dapat mengatasi ketiga kategori kendala yang dihadapi. Dikarena hal tersebut, dibutuhkan rancangan aplikasi yang dapat mengatasinya. Dalam penelitian dilakukan perancangan aplikasi penyedia informasi perguruan tinggi. Perancangan aplikasi terdiri dari 4 tahapan. Tahap pertama, penentuan kebutuhan menggunakan metode focus group discussion yang melibatkan 9 responden dan menghasilkan 23 kebutuhan. Tahap kedua, penentuan alternatif desain menggunakan metode participatory design workshop yang melibatkan 8 responden dan menghasilkan 4 alternatif desain. Tahapan ini juga melakukan pemilihan alternatif desain yang melibatkan 19 responden. Tahap ketiga, pembuatan prototipe berjeniskan high-fidelity dengan bantuan software adobe XD. Pada tahap terakhir, dilakukan evaluasi dan perbaikan dengan mempertimbangkan faktor usefulness, efektivitas, efisiensi, learnability, dan satisfaction. Hasil dari penelitian adalah rancangan aplikasi penyedia informasi perguruan tinggi yang memenuhi aspek functionality dan usability. Aspek tersebut dapat terpenuhi dari hasil evaluasi. Hasil evaluasi faktor usefulness 81,79%, faktor efektivitas 82,14%, faktor efisiensi 82,14%, faktor learnability 71,43%, dan faktor satisfaction 79,64%. Berdasarkan hasil tersebut, aplikasi dapat dikatakan usable dan sesuai dengan kebutuhan pengguna. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.title Perancangan aplikasi penyedia informasi perguruan tinggi bagi pelajar SMA/sederajat dengan metode participatory design en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2016610112
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0412107501
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account