dc.description.abstract |
Neighbor Discovery (ND) adalah kemampuan suatu device untuk menentukan device lain yang
merupakan tetangganya neighbor. Wireless Sensor Network (WSN) adalah jaringan nirkabel
yang terdiri dari sekumpulan node yang disebarkan di suatu lokasi untuk mengumpulkan data
lingkungan sekitar hasil penginderaan. Penyebaran ini dapat dibangun menggunakan arsitektur
flat dan hierarki. Node yang disebarkan akan saling berkomunikasi untuk mengirim data antar
node sensor lain, juga mengirim data ke base station untuk diteruskan ke aplikasi untuk diproses
menjadi informasi, komunikasi yang terjadi bisa multi-hop dan single-hop. Komunikasi yang
terjadi antara seluruh node sensor yang disebar bersama dengan base station akan membentuk
komunikasi yang menunjukan hubungan ketetanggaan antara node sensor termasuk base station.
Hubungan komunikasi yang terbentuk antara node sensor ini melakukan “Neighbor Discovery”,
yaitu cara node sensor mencari tahu node sensor tetangganya. Dan dari penyebaran node sensor
ingin dicari tahu seperti apa hubungan ketetanggaan yang terjadi antara node sensor termasuk
dengan base station.
Pada skripsi ini akan dibangun sebuah perangkat lunak yang memiliki data ketetanggan
setiap node yang tersebar tersebut dan menampilkan informasi tersebut dalam bentuk visual
jaringan komunikasi antara node tetangga yang terjalin dan dalam bentuk tabel ketetanggan
yang mana suatu nodeakan menampilkan daftar nama-nama node yang menjadi tetangganya
dalam bentuk tabel. Perangkat lunak ini juga memiliki kontrol sederhana untuk mengontrol
suatu node, agar dapat dilakukan percobaan untuk bahan penelitian, yaitu berupa kontrol untuk
restart, serta hasil visualisasi dan tabel tersebut dapat diekspor ke dalam bentuk gambar agar
dapat dikaji ulang hasil yang didapat dari percobaan yang dilakukan.
Pengembangan aplikasi neighbor discovery pada WSN ini telah berhasil dibangun. Aplikasi
berhasil menampilkan hubungan ketetanggaan yang terbentuk dari penyebaran node sensor di
suatu tempat, dan menampilkannya dalam bentuk visual dan tabel |
en_US |